Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tempat Wisata di Kota Sukabumi, Ada Waterpark dan Bukit

Kompas.com - 20/05/2023, 23:23 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

6. Kolam Renang Pilar Mas 

Wisata kolam renang di Sukabumi lainnya adalah Kolam Renang Pilar Mas. Lokasinya berada di Jalan Baros, Jembatan Merah, Kota Sukabumi. 

Selain kolam renang, pengunjung bisa menemukan mini zoo, playground, dan terapi ikan. Kolam Renang Pilar Mas selalu dipadati wisatawan utamanya saat libur.

Tiket masuk Kolam Renang Pilar Mas sebesar Rp 20.000 pada weekday dan Rp 25.000 pada weekend. Jam bukanya mulai dari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

7. Museum Pegadaian  

Gedung pegadaian pertama di Indonesia ada di Sukabumi, Jawa Barat. Sumber foto Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten. Dok. Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten Gedung pegadaian pertama di Indonesia ada di Sukabumi, Jawa Barat. Sumber foto Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten.

Jika mencari wisata sejarah di Sukabumi, kamu bisa berkunjung ke Museum Pegadaian yang berlokasi di Tipar, Citamiang, Kota Sukabumi.

Lokasi museum berada di pusat Kota Sukabumi, hanya berjarak 1,7 km dari Stasiun Sukabumi.

Mengutip Kompas.com (22/11/2019), Museum Pegadaian adalah kantor PT Pegadaian (Persero) pertama di Indonesia yang berdiri sejak 1901. Museum ini berupa rumah khas Belanda yang terbagi menjadi tiga ruangan.

Koleksi Museum Pegadaian berupa barang antik seputar kegiatan gadai seperti timbangan, alat hitung, dan alat ketik. Koleksi tersebut berasal dari Pegadaian lain se-Indonesia terutama yang berasal dari Jawa Barat dan Jawa Tengah.

8. Gunung Sunda 

Gunung Sunda sebetulnya merupakan sebuah bukit karena ketinggiannya hanya sekitar 600 mdpl. Lokasinya berada di Jalan Padaasih, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi. 

Dari puncak Gunung Sunda, pengunjung bisa menyaksikan kegagahan Gunung Gede Pangrango. Selain itu, panorama Kota Sukabumi tampak dari atas Gunung Sunda.

Jika datang pada malam hari, suasana semakin terasa istimewa karena terlihat kerlap-kerlip lampu kota. Jarak Gunung Sunda dari pusat Kota Sukabumi sekitar 10 km dengan waktu tempuh 27 menit.

9. Wisata Alam Selabintana

Pemandangan Gunung Gede Pangrango dari wilayah Selabintana, Desa Sudajayagirang, Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (1/6/2018). KOMPAS.com/BUDIYANTO Pemandangan Gunung Gede Pangrango dari wilayah Selabintana, Desa Sudajayagirang, Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (1/6/2018).

Mengutip situs Pemerintah Provinsi Jawa Barat, wisata alam Selabintana berada di kaki gunung Pangrango. Lokasinya berada sekitar 7,3 km dari pusat Kota Sukabumi.

Selabintana memiliki beragam obyek wisata menarik, seperti kolam renang, hutan lindung, perkebunan teh, dan bumi perkemahan. Tentunya, lokasi tersebut menawarkan pemandangan alam yang indah sehingga cocok untuk spot foto Instagramable dengan tema alam.

Belum lagi, udara di Selabintana sangat sejuk sehingga menjadi incaran wisatawan. Tak hanya itu, alternatif eisata di Sukabuni ini juga menawarkan pemandangan matahari terbit dan tenggelam yang indah.

Baca juga:

10. Bukit Baros 

Bukit Baros merupakan sebuah perbukitan yang dipenuhi pohon pinus. Lokasinya berada di Kampung Cihuis, Desa Sasagaran, Kecamatan Kebon Pedes, Kabupaten Sukabumi. 

Dari pusat Kota Sukabumi, wisatawan perlu menempuh perjalanan selama 10 km atau 27 menit berkendara.

Mengutip Tribun Travel, bukit seluas 27 hektar ini memiliki sejumlah spot foto Instagramable bertema alam. Jika ingin berkemah, ada spot camping yang tersedia bagi pengunjung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com