Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute ke Monumen Gempa Yogya di Bantul, Searah ke Pantai Parangtritis

Kompas.com - 27/05/2023, 20:42 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Orang-orang yang tinggal atau berdomisili di Yogyakarta dan sekitarnya pada 27 Mei 2006, pasti merasakan guncangan gempa dahsyat pada saat itu.

Pada tanggal itu, tepatnya pukul 05.57 WIB, terjadi gempa bumi berkekuatan 5,9 skala Richter (SR).

Pusat gempa berada di sekitar kawasan Kecamatan atau Kepanewan Pundong, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang merupakan pertemuan dua sungai, yakni Sungai Oya dan Opak.

Baca juga: Monumen Gempa di Bantul, Pusat Gempa Yogya 17 Tahun Lalu

Kini, masyarakat masih bisa mengenang becana alam yang sudah berlalu 17 tahun yang lalu. Itu karena dibangun Monumen Gempa Yogya yang lokasinya sekitar 400 meter dari pusat gempa.

Tugu Prasasti Peringatan Gempa Bumi Yogyakarta 27 Mei 2006 yang berada di sekitar pusat gempa di Dusun Potrobayan, Srihardono, Pundong, Bantul  KOMPAS.com/MARKUS YUWONO Tugu Prasasti Peringatan Gempa Bumi Yogyakarta 27 Mei 2006 yang berada di sekitar pusat gempa di Dusun Potrobayan, Srihardono, Pundong, Bantul

Monumen dengan ketinggian 1,5 meter ini dibangun menggunakan bahan batu andesit, serta terdapat prasasti di sebelah kanan, kiri, dan depan.

Lokasi ke Monumen Gempa Yogya di Bantul

Adapun lokasi monument gempa ini tepatnya berada di Padukuhan Potrobayan, Kelurahan Srihardono, Kepanewon atau Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantuk, Daerah Istimewa Yogyakarta  (DIY).

Jarak tempuh dari Tugu Jogja menuju Monumen Gempa di Bantul ini adalah sekitar 24,3 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang-lebih 1 jam.

Baca juga: Kenang 16 Tahun Gempa Yogya, Bisa Kunjungi Monumen Gempa di Bantul

Rute menuju Monumen Gempa ini searah dengan ke Pantai Parangtritis. Dari Kota Yogyakarta, ambil rute menuju Jalan Parangtritis.

Selanjutnya, cukup melaju terus ke selatan ikuti jalan utama (Jalan Parangtritis) hingga Pom Bensin Patalan.

Setelah Pom Bensin Patalan dan RSU Rachma Husada, belok kiri dan lurus terus sampai Pasar Pundong.

Baca juga: 5 Kuliner Asli Kota Yogyakarta Ditetapkan Warisan Budaya Tak Benda

Belok kiri di perempatan Pasar Pundong. Terus lurus tinggalkan jalan aspal di depan Kantor Kebun BP3KP. Perjalanan pun sampai di Monumen Gempa Yogya di Bantul.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Travel Update
Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Travel Update
Lokasi dan Jam Buka Terbaru Kebun Binatang Bandung

Lokasi dan Jam Buka Terbaru Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com