KOMPAS.com - Pada Rabu (31/5/2023), situs ulasan produk dan keselamatan penerbangan AirlineRatings.com merilis daftar 25 maskapai penerbangan terbaik di dunia tahun 2023 (Top Twenty Five Airlines in the World 2023).
Maskapai penerbangan yang masuk daftar tersebut wajib memperoleh rating tujuh bintang dalam hal keamanan serta menunjukkan kepemimpinan terkait inovasi untuk kenyamanan penumpang.
Baca juga:
"Kami berfokus ke kepemimpinan dan maskapai penerbangan yang berinovasi untuk menciptakaan perbedaan bagi pengalaman penumpang," ujar Editor in Chief AirlineRatings.com, Geoffrey Thomas, dikutip dari laman resminya, Senin (5/6/2023).
Tidak hanya itu, para editor di situs ulasan tersebut juga mencari maskapai penerbangan dengan layanan yang konsisten, inovasi, dan keterlibatan staf.
Di peringkat pertama ada Air New Zealand yang dinilai unggul dari beragam sisi, mulai dari aspek bisnis hingga tenaga kerja, ditambah komitmennya untuk penumpang Kelas Ekonomi dalam penerbangan jarak jauh.
"Sama seperti semua maskapai penerbangan di dunia, Air New Zealand telah menghadapi beberapa masalah saat dan setelah pandemi and tantangan besar tahun ini. Maskapai penerbangan tersebut meresponsnya dengan baik," ujar Thomas.
Baca juga:
Berikut daftar lengkap 25 maskapai penerbangan terbaik di dunia menurut AirlineRatings.com:
Baca juga: 10 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia 2020 Versi TripAdvisor, Indonesia Termasuk?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.