Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Silk Air Buka Rute Singapura-Darwin

Kompas.com - 14/12/2011, 15:12 WIB
Haryo Damardono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai Singapore Airlines dan Virgin Australia mengumumkan kerjasama aliansi mereka yang baru saja disetujui yakni peluncuran rute penerbangan internasional dan domestik ke Darwin, serta kerjasama Frequent Flyer Program (FFP).

Sebagai bagian dari kerjasama tersebut, untuk meningkatkan penerbangan ke Australia utara, anak perusahaan maskapai premium regional Singapore Airlines, SilkAir, akan memulai penerbangan antara Singapura dan Darwin mulai tanggal 26 Maret 2012 .

Sementara itu, V irgin Australia akan melengkapi rute ini dengan penerbangan tiap hari antara Sydney dan Darwin mulai tanggal 2 April 2012 .

Executive Vice President Commercial Singapore Airlines sekaligus Chairman SilkAir, Mak Swee Wah , dalam surat elektronik kepada Kompas, Rabu (14/12/2011) mengatakan, "Kami senang dapat menambah Darwin ke dalam jaringan rute kami dan memberikan pilihan penerbangan tambahan kepada para pelanggan sebagai hasil dari aliansi kami dengan Virgin Australia."

Kedua maskapai juga mengon firmasikan terhitung tanggal 20 Desember 2011, mereka memulai kerjasama timbal-balik dalam program frequent flyer. Kerja sama ini memungkinkan para anggota KrisFlyer memperoleh dan menukarkan poin frequent flyer untuk seluruh destinasi Virgin Australia, dan anggota Velocity dapat memperoleh dan menukarkan poin frequent flyer untuk seluruh penerbangan Singapore Airlines.

"Aliansi dengan Singapore Airlines ini memungkinkan kami membuka lebih banyak rute-rute baru di Australia dan Asia. Kami telah bergerak cepat untuk mengidentifikasi dan merealisasikan kesemp atan ini dengan mitra baru kami," kata Group Executives of Alliances Virgin Australia, Network & Yield Management, Merren McArthur.

Virgin Australia juga mengumumkan rencana pembukaan sebuah lounge di Bandara Darwin yang dapat mengakomodasi pelanggan Virgin Australia dan pelanggan dari mitra aliansi lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Travel Update
Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Travel Update
Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Travel Update
Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Travel Update
Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Travel Update
Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Jalan Jalan
Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Travel Update
Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com