PALU, KOMPAS.com - Menyambut hari kasih sayang atau Valentine Days yang jatuh pada 14 Februari ini, Hotel Santika Palu, Sulawesi Tengah menawarkan promo "Lovely February". Hanya dengan Rp 515.000,- per malam, pelanggan Hotel Santika bisa menginap di kamar Superior atau Deluxe.
Public Relation Officer Hotel Santika Palu, Dyna Anwar mengatakan promo yang ditawarkan hotel berbintang tiga ini berlaku untuk bulan Februari saja.
"Ini sudah termasuk welcome amenities, makan pagi untuk satu atau dua orang yang menginap. Untuk menjaga kebugaraan badan para pelanggan bisa mengunakan fasilitas swimming pool dan fitness. Bagi pelanggan yang membawa anak kecil Pihak hotel juga menyediakan children playground. Dan yang suka menjelajah dunia maya Hotel Santika juga menyediakan layanan Wi-fi di semua area hotel secara gratis," kata Dina, Kamis (7/2/2013).
Hotel Santika Palu, memiliki 144 kamar berdesain modern minimalis dengan tipe kamar Superior, Superoir Pool Access, Deluxe, Junior Suite, Family Suite, serta Santika Suite.
Setiap kamar dilengkapi dengan safe deposit box, tea/coffee maker, hot and cold water, LCD TV, serta akses internet menggunakan Wi-fi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.