Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Sensasi Bawah Laut

Kompas.com - 15/03/2013, 03:47 WIB

Panel kaca raksasa itu berbobot 250 ton atau setara tiga bus tingkat yang ditumpuk. Pada umumnya pengunjung selalu memanfaatkan momen di panel kaca untuk mengambil foto.

Selain panel raksasa, di akuarium ini juga terdapat terowongan kaca raksasa berisi sekitar 200 hiu dari 12 spesies berbeda, seperti hiu martil, hiu karang sirip hitam, dan hiu perawat.

Di bagian lainnya juga terdapat panel-panel kaca berukuran kecil berisi biota laut endemik, seperti kepiting Jepang yang hidup di perairan bersuhu dingin, belut moray, dan berbagai macam terumbu karang.

Hotel di akuarium

Sekitar 100.000 biota laut dari 800 spesies di akuarium ini berasal dari sepuluh zona perairan yang meliputi 49 habitat berbeda, mulai dari laut lepas di Asia, Teluk Arab, hingga danau air tawar di Afrika bagian timur.

”Kebanyakan memang dari negara-negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina,” ujar Joanna, salah seorang pemandu SEA Aquarium.

Keragaman biota menjadi daya tarik pengunjung untuk mengetahui keindahan dunia bawah laut tanpa harus berkunjung ke daerah asal biota.

Jika belum puas menikmati keindahan bawah laut hanya dengan mengitari akuarium, pengunjung juga dapat menginap di kamar mewah yang langsung menghadap ke kubah kaca terbesar di akuarium tersebut. Inilah yang disebut hasil kerja kreatif oleh Tan Hee Teck.

Terdapat hotel dengan 11 kamar suite dengan pemandangan samudra terbuka yang dibanderol dengan harga 2.400 dollar Singapura atau setara Rp 19 juta per malam. Fasilitas yang mengungguli hotel berbintang lima ini memang ditujukan bagi para jutawan yang memiliki kesenangan akan dunia bawah laut.

Selain kamar hotel, juga terdapat tempat makan bernama The Ocean Restaurant yang dikelilingi panel kaca akuarium mulai dari dinding hingga atap. Kawasan ini masih berada di dalam SEA Aquarium.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

Travel Update
Kebun Raya Bali Revitalisasi Taman Begonia, Bangun Rumah Kaca yang Luas

Kebun Raya Bali Revitalisasi Taman Begonia, Bangun Rumah Kaca yang Luas

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com