Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ngabuburit Sambil Berburu Batik di "Pasar Klewer"

Kompas.com - 03/07/2015, 16:11 WIB
Mentari Chairunisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Siapa yang tak kenal Pasar Klewer. Sentra batik di Kota Solo ini menawarkan aneka jenis batik, mulai dari batik tulis dan batik cap khas Solo, hingga batik dari daerah lain, seperti Yogyakarta, Pekalongan, Cirebon, Betawi, dan lainnya. Karena kelengkapannya itu, tak heran jika Pasar Klewer sering dijadikan tempat berburu batik oleh para pecinta kain nusantara.

Tak perlu jauh-jauh berburu batik di Pasar Klewer Solo, kini suasana berbelanja batik ala Pasar Klewer bisa ditemukan di La Piazza Kelapa Gading. Acara yang bertajuk “Ngenteni Buka Ning Pasar Klewer” ini juga bisa jadi salah satu alternatif ngabuburit Anda di bulan Ramadhan kali ini.

Dengan menghadirkan 36 pedagang batik langsung dari Solo, acara ini bisa dijadikan pusat berburu batik bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Tak hanya itu, acara yang digelar pada 19 Juni-5 Juli 2015 ini juga diharapkan dapat membantu perekonomian para pedagang Pasar Klewer setelah insiden kebakaran yang terjadi Desember 2014 silam.

“Saya bersyukur dengan acara ini dan biar promosi sampai Jakarta, walaupun sudah kebakar habis, tapi (para pedagang Pasar Klewer) masih ada,” kata pemilik Batik Rejo Sari, Christandy Suryanto, kepada KompasTravel, Sabtu (27/6/2015).

Selain menghadirkan para pedagang batik dari Solo, pameran batik eksklusif dari batik Danar Hadi, Djawa, Puro Mangkunegaran, dan Buana Alit Gallery juga hadir di acara ini. Ada juga aneka macam kerajinan khas Yogyakarta yang juga bisa Anda jumpai di sini.

Usai ngabuburit dengan berburu batik, pengunjung bisa langsung berburu aneka ragam kuliner khas Solo, seperti Makobar (Martabak Kottabarat), Nasi Liwet & Ayam Goreng Kampung Solo Asli Ny. Lany, Srabi Solo Notosuman Ny. Handayani, Selat Segar Galantin & Nasi Langgi Solo, dan aneka macam kuliner lainnya.

Sambil menikmati aneka sajian kuliner, pengunjung akan ditemani alunan musik gamelan dan juga iringan musik keroncong yang dibawakan musisi-musisi keroncong ternama di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Travel Update
Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Travel Update
Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Travel Update
Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Travel Update
Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Travel Update
Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Jalan Jalan
Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Travel Update
Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com