Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Kembali Raih Penghargaan "Maskapai Bintang Lima"

Kompas.com - 17/02/2016, 20:32 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Garuda Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai “Maskapai Bintang Lima” atau “5-Star Airline". Penghargaan kedua kali tersebut diberikan oleh Skytrax pada saat ajang pameran kedirgantaraan terbesar di Asia, Singapore Airshow 2016, Rabu (17/2/2016).

“Pencapaian ini merupakan milestone penting bagi Garuda Indonesia di awal tahun 2016, sekaligus menjadi tantangan yang lebih besar bagi Garuda Indonesia untuk secara terus menerus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pengguna jasa” kata Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo dalam siaran pers yang diterima KompasTravel di Jakarta, Rabu (17/2/2016).

Proses sertifikasi “5-Star Airline” dilaksanakan melalui proses “Skytrax Audit” dengan poin-poin penilaian meliputi seluruh aspek pelayanan, dari pre-flight, in-flight dan post-flight, seperti kualitas pelayanan penumpang di bandara, kualitas ruang tunggu, kenyamanan kabin, sajian dalam pesawat (inflight meal), hingga kualitas hiburan dalam pesawat (in-flight entertainment).

Menteri BUMN RI Rini Soemarno, turut mengapresiasi Garuda Indonesia atas pencapaian dan keberhasilan dalam mempertahankan gelar “5-Star Airline” dan pencapaian laba bersih. Pada tahun 2015, pencapaian laba bersih yang dicapai Garuda Indonesia senilai Rp 1 triliun lebih atau setara 77,9 juta dolar AS.

Dari total lebih dari 200 maskapai penerbangan di seluruh dunia, hingga saat ini hanya terdapat tujuh Maskapai Bintang Lima (Five Star Airliner) yaitu Garuda Indonesia, Singapore Airlines, Cathay Pacific, Qatar Airways, Asiana Airline, All Nippon Airlines, dan Hainan Airlines.

Pada tahun 2013, Skytrax menobatkan Garuda Indonesia sebagai “The World’s Best Economy Class” dan pada tahun 2014 Garuda Indonesia untuk pertama kalinya meraih predikat “The World’s Best Cabin Crew”, “Maskapai Bintang Lima/5-Star Airline” dan posisi ke-7 dalam “The World’s Best Airlines”.

Pada tahun 2015, di acara Skytrax “The World Airline Awards 2015” bertempat di pameran kedirgantaraan “Paris Airshow 2015”, Garuda Indonesia kembali meraih “The World’s Best Cabin Crew” untuk yang kedua kalinya. Tahun 2015, Garuda Indonesia meraih posisi ke-8 untuk "The World's Best Airlines".

CEO Skytrax, Edward Plaisted mengatakan bahwa keberhasilan Garuda Indonesia dalam mempertahankan predikat “5-Star Airline” merupakan wujud kerja keras dalam mempertahankan kualitas pelayanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

Travel Update
Kebun Raya Bali Revitalisasi Taman Begonia, Bangun Rumah Kaca yang Luas

Kebun Raya Bali Revitalisasi Taman Begonia, Bangun Rumah Kaca yang Luas

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com