Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukit Pandang, Pemandangan Indah dari Pegunungan Kendeng

Kompas.com - 01/07/2017, 12:08 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

PATI, KOMPAS.com - Sejumlah obyek wisata ramai dikunjungi wisatawan pada libur Lebaran. Di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, obyek wisata yang dikembangkan pemuda desa sejak Februari 2017 digandrungi wisatawan.

Ribuan orang antre di perbukitan kawasan Gunung Kendeng itu.

Kawasan Gunung Kendeng kerap diterpa isu karena lokasinya tidak bernilai ekonomis. Gunung Kendeng juga diincar sejumlah perusahaan semen.

(BACA: Lembah Cinta, Destinasi Wisata Baru di Mojokerto)

Namun asumsi itu tak melulu benar. Di Pati, perbukitan di gunung Kendeng disulap menjadi lokasi wisata yang nyaman dan kreatif.

KOMPAS.com/NAZAR NURDIN Bukit Pandang di Kabupaten Pati, Jawa Tengah dipadati wisatawan saat libur Lebaran. Lokasi ini dikembangkan pemuda desa pada Februari 2017 lalu.
Kawasan Bukit Pandang ini terletak di Desa Duren Sawit, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati. Akses masuk ke wisata pandang ini relatif mudah dituju. Wisatawan hanya perlu menelusuri jalur Pati-Sukolilo untuk sampai di lokasi itu.

(BACA: Awal Mula Kvitland, Musisi Asal Norwegia Jatuh Cinta pada Nasi Padang)

Di seberang jalur itu, tanda masuk sudah terpasang dan tinggal mengikuti jalan lima meter beraspal yang terbangun dengan baik.

Sampai di lokasi, pengunjung dikenakan tarif yang relatif murah. Karena wisata dikembangkan pemuda desa, tarif masuk yang dikenakan pun hanya Rp 3.000.

(BACA: Segarnya Soto Kemiri Khas Pati)

Wisatawan hanya perlu menyumbang Rp 2.000 untuk parkir motor atau Rp 5.000 untuk parkir mobil.

Memasuki perbukitan, wisatawan diajak trekking menuju perbukitan. Namun jangan salah, akses jalan sudah disulap seperti tangga beton.

KOMPAS.com/NAZAR NURDIN Bukit Pandang di Kabupaten Pati, Jawa Tengah dipadati wisatawan saat libur Lebaran. Lokasi ini dikembangkan pemuda desa pada Februari 2017 lalu.
Namun di lokasi tidak ada pembetonan, melainkan menata batu-batu kapur di pegunungan agar semakin nyaman dilalui.

Di area tanjakan itu, wisatawan juga dimanjakan dengan sentuhan kreatif dari pemuda desa. Sejumlah pernah-pernik dipasang untuk menambah nilai estetika.

Di lokasi puncak, wisatawan juga dapat memuaskan diri berfoto. Ada tanda kasih sayang dibangun di area puncak dengan latar persawahan hijau.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com