Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LEGO Akan Meriahkan Perayaan Imlek di Summarecon Mall Kelapa Gading

Kompas.com - 05/02/2019, 07:09 WIB
Sherly Puspita,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menyambut pertayaan tahun baru China atau Imlek, Summarecon Mall Kelapa Gading menghadirkan berbagai acara yang dapat dinikmati para pecinta Lego.

Pernak-pernik terkait Lego ini juga hadir dalam rangka menyambut penayangan set film animasi keluarga terbaru berjudul The LEGO® Movie 2 pada 8 Februari 2019 mendatang.

“Kami akan menyapa pengunjung setia Summarecon Mall Kelapa Gading khususnya para penggemar LEGO® tanggal 31 Januari – 17 Februari 2019 di The Forum Atrium,” ujar Center Director Summarecon Mall Kelapa Gading, Tommy L, seperti dikutip dari rilis yang diterima KompasTravel.

Baca juga: Lego Ajak Anak Indonesia Merajut Imajinasi

Berbagai acara menarik juga dihadirkan, antara lain Meet & Greet dengan karakter Lego pada tanggal 2, 3, 5, 9, 10, 16, 17 Februari 2019.

Selain itu, ada juga Lego Building Competition pada tanggal 2, 5, 9, 16 Februari 2019, Lego Movie 2 yang akan hadir pada 31 Januari - 17 Februari 2019.

Hadirnya berbagai kegiatan terkait Lego ini juga diharapkan menjadi salah satu alternatif untuk mengisi liburan tahun baru imlek keluarga.

“Pengunjung juga akan dimanjakan dengan deretan koleksi terbaru dari Lego dan berbagai promosi menarik lainnya selama event berlangsung. Misalnya hanya dengan berbelanja produk The LEGO® Movie 2 minimal Rp. 500.000 pembeli dapat membawa pulang LEGO® Polybag 30527 - Lucy vs. Alien Invader atau 30340 - Emmet’s ‘Piece’ Offering,” papar Tommy.

Berbagai karakter Lego hadir di Mal Summarecon Kelapa Gading.Dokumentasi Summarecon Kelapa Gading Berbagai karakter Lego hadir di Mal Summarecon Kelapa Gading.

Tak hanya itu, lanjutnya, koleksi exclusive set Lego edisi Chinese New Year juga akan dihadirkan. Menurutnya set eksklusif ini hanya tersedia di pasar Asia.

“Jadi set eksklusif ini terinspirasi dari tradisi perayaan tahun baru imlek seperti makan malam tahun baru imlek sampai tarian barongsai dikemas secara apik, dengan detail seperti aslinya membuat set ini semakin menarik dan menjadi salah satu set yang wajib dimiliki bagi para penggemar Lego,” tuturnya.

Ia berharap tak hanya anak-anak yang dapat menikmati berbagai acara terkait lego ini, tetap juga menarik kunjungan penggemar lego usia dewasa atau yang dikenal dengan istilah AFOL atau Adult Fans of LEGO.

Tak hanya itu, beragam hiasan bertema lego pun akan dipasang di kawasan mal mulai tanggal 31 hingga 17 Februari 2019.

“Tak hanya itu, dapatkan juga kesempatan mengambil Angpao berhadiah menarik di Pohon Meihua dalam program Lucky Angpao Tree dengan menukarkan struk belanja minimal Rp 1.000.000 untuk maksimal 3 struk pembelanjaan,” kata Tommy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com