Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air Terjun Kali Pancur yang Segar dan Alami di Semarang

Kompas.com - 08/06/2024, 11:11 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, memang punya banyak wisata alam menarik.

Wisatawan bisa menikmati keindahan alam berupa air terjun yang begitu megah dan menakjubkan.

Salah satu wisata air terjun terletak di lereng Gunung Telomoyo dan menjadi salah satu air terjun tertinggi di wilayah Jawa Tengah. Namanya adalah Air Terjun Kali Pancur.

Baca juga: 10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Keunikan dari tempat wisata ini adalah pengelolaannya yang masih dilakukan oleh masyarakat desa sekitar, bukan oleh pemerintah daerah.

Dana yang didapat dari tiket masuk dan biaya parkir pengunjung digunakan untuk memperbaiki fasilitas objek wisata.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Mulai dari toilet umum yang bersih, mushala yang lengkap dengan perlengkapan shalat, hingga lahan parkir.

Untuk mencapai air terjun ini, Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi atau umum. Lokasinya berada di Desa Nogosaren, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Perjalanan sekitar 14,5 Km dari pusat kota dengan waktu tempuh sekitar 30 menit.

Baca juga: 5 Pilihan Tempat Kemah di Semarang, Cocok untuk Pencinta Alam

Harga tiket masuknya pun sangat terjangkau, hanya sebesar Rp 5.000. Dan untuk parkir kendaraan roda dua dikenakan tarif Rp 3.000, sedangkan untuk roda empat sebesar Rp 5.000. Harga tersebut berlaku setiap hari, termasuk hari libur nasional.

Air terjun Kali Pancur ini memiliki keunikan tersendiri. Anda harus menuruni sekitar 900 anak tangga dengan tingkat kemiringan yang bervariasi.

Air Terjun Kali Pancur Semaranginstagram.com/sandrianmardiansyah69 Air Terjun Kali Pancur Semarang

Namun, setibanya di lokasi, kelelahan Anda akan terbayar lunas dengan keindahan alam yang memukau.

Jika Anda berkunjung di musim kemarau, Anda bisa menikmati pesona air terjun meski debit airnya kecil.

Baca juga: Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Adapun musim hujan adalah waktu yang tepat untuk menyaksikan keindahan air terjun ini karena debit airnya tinggi dan suara air yang mengalir begitu jernih.

Jangan lupa untuk membawa kamera karena di sini Anda bisa mengambil foto-foto indah di sekitar air terjun. Kolam utamanya tidak terlalu dalam sehingga aman untuk berpose di sekitarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com