Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Produk Kerajinan Khas Aceh Utara Dipamerkan di Inacraf 2019

Ketua Dekranasda Aceh Utara, Cut Ratna Irawati dalam keterangan tertulis, Senin (15/4/2019) menyebutkan produk unggulan daerah yang dipamerkan berupa tas Aceh, peci border, kain bordir dan sejumlah aksesosis khas Aceh.

“Kita pamerkan juga kain kasab Aceh Utara, ada juga aneka perhiasan mulai motif rencong, dan lain sebagainya, hasil perajin di Kampung Pande, Kecamatan Tanah Luas, Aceh Utara,” katanya.

Dia menyebutkan, produk usaha kecil menengah yang dipamerkan itu secara kualitas sudah diakui masyarakat internasional.

Pasalnya, produk itu sudah dijual ke sejumlah negara seperti Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam dan Amerika.

Dia memaparkan, hasil kerajinan dengan kualitas kontrol yang ketat menjadi salah satu kebanggaan perajin Kabupaten Aceh Utara. “Bagi penggemar kain dan souvenir, silakan kunjungi stan kami di JCC,” katanya.

Sekadar diketahui, Inacraft pertama kali dihelat tahun 1999 dengan 120 stand. Tahun ini pameran itu diikuti 1.300 stand dari berbagai daerah di Tanah Air. (*)

https://travel.kompas.com/read/2019/04/15/210800327/produk-kerajinan-khas-aceh-utara-dipamerkan-di-inacraf-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke