Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Taman Ayodia, Spot Rindang untuk Bersantai di Jakarta Selatan

KOMPAS.com - Melepas lelah di akhir pekan bersama keluarga di Jakarta, tidak melulu harus di mal.

Ibu Kota ternyata punya banyak taman-taman rindang yang bisa jadi sarana melepas penat sekaligus berolahraga demi menjaga daya tahan tubuh.

Bagi yang tinggal di kawasan Jakarta Selatan, kamu bisa mampir tempat rindang yang satu ini, yakni Taman Ayodia.

Lokasi Taman Ayodia ini tepatnya berlokasi di Jalan Lamandau III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Biasanya taman ini ramai pas hari libur. Sabtu dan Minggu pagi suka ada olahraga, jalan santai," jelas Komandan Regu Pengamanan Dalam (Pamdal) Taman Ayodia bernama Nawan kepada Kompas.com, Jumat (7/7/2023).

Keindahan Taman Ayodia di Jakarta Selatan

Taman Ayodia dihiasi pepohonan tropis yang tinggi dan rimbun di bagian luar. Berdasarkan pantauan di lokasi, Jumat (7/7/2023) sore sekitar pukul 16.00 WIB, suasana Taman Ayodia relatif sepi, mengingat jalanan masih basah setelah diguyur hujan.

Tampak sekilas beberapa orang sedang duduk bersantai di gazebo sembari melakukan swafoto, ada pula yang memberi makan ikan.

Di bagian dalam, terdapat banyak pepohonan berukuran lebih kecil, hamparan rumput hijau, dan aneka bunga.

Terdapat danau buatan di area pusat taman atau bagian tengah yang di dalamnya dihuni oleh banyak ikan mujair.

Aktivitas di Taman Ayodia

Ada beberapa kegiatan menarik untuk dilakukan. Pengunjung bisa duduk bersantai menikmati pemandangan, misalnya di dekat area danau, kursi taman, atau undak-undakan yang membentuk seperti panggung.

Jika sedang hujan, kamu bisa menempati beberapa gazebo atau pendopo yang luas untuk berteduh.

Pencinta olahraga bisa berjalan atau joging santai mengelilingi danau buatan di atas trek yang sudah diberi paving block.

Jarak satu putaran hanya sekitar 170 meter, sehingga kamu dapat mengelilingi danau berkali-kali sambil menikmati keindahan taman.

Namun harap berhati-hati saat joging, agar tidak mengganggu pengunjung lain yang sedang bersantai di bangku yang berada di dekat trek tersebut.

Selain bersantai di gazebo, duduk-dudu, dan berolahraga, pengunjung juga dapat memberi makan ikan mujair.

"Pernah waktu pandemi ada yang dari Tangerang ke sini cuma mau kasih makan ikan, posisi taman lagi disterilkan. Tapi akhirnya kami perbolehkan masuk sebentar," ujar anggota Pamdal Taman Ayodia bernama Sali.

Tidak ada pedagang yang berjualan di dalam Taman Ayodia. Jika lapar dan haus, kamu dapat memesan makanan dan minuman di pedagang atau kafe dan restoran di luar area taman.

Taman Ayodia cocok menjadi spot untuk menikmati sore hari dan menikmati udara segar setelah pulang bekerja.

Jika datang ke sini menggunakan sepeda motor, bisa memarkirkan kendaraannya di area yang dijaga oleh petugas parkir Taman Ayodia. Taman ini buka sepanjang hari, mulai dari pukul 07.00-17.00 WIB.

https://travel.kompas.com/read/2023/07/07/210100727/taman-ayodia-spot-rindang-untuk-bersantai-di-jakarta-selatan

Terkini Lainnya

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

Travel Update
Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Travel Update
5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

Hotel Story
Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Travel Update
Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke