Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Kereta Gantung Bertema Pokemon di Singapura, Cek Tarifnya

KOMPAS.com - Penggemar manga/anime Pokemon bisa coba naik kereta gantung (cable car) di Sentosa, Singapura, yang tersedia hingga tahun depan, tepatnya Selasa (30/4/2024).

"Bersiaplah memasuki dunia Pokemon di dalam kereta Singapore Cable Car pada musim liburan ini, sembari menikmati pemandangan indah pencakar langit Singapura," bunyi keterangan yang dikutip dari laman resmi Sentosa, Rabu (15/11/2023).

  • Harry Potter: A Forbidden Forest Experience Akan Digelar di Singapura
  • 5 Aktivitas di Bird Paradise Singapura, Tak Cuma Lihat Burung

Pengunjung nantinya bisa memasuki kereta gantung yang sudah didekorasi dengan karakter-karakter monster di Pokemon, antara lain Pikachu, Snorlax, dan Jigglypuff.

Selain pencakar langit Singapura, pengunjung yang naik kereta gantung juga bisa melihat pemandangan matahari terbenam (sunset) dan pepohonan yang tumbuh di antara bangunan-bangunan yang ada.

Durasi perjalanan berkisar antara 26-30 menit, dengan kapasitas maksimal delapan orang dalam satu kereta.

Di Mount Faber Peak tersedia pula spot foto bertema Pokemon dan toko suvenir yang menjajakan barang-barang bertema Pokemon.

Harap diperhatikan bahwa kereta gantung bertema Pokemon ini hanya tersedia dari Mount Faber Line. 

Kereta ini tersedia setiap hari dari pukul 08.45 waktu setempat hingga 22.00 waktu setempat. 

  • Hidden Gem, Ini 4 Spot Foto di Emerald Hill Singapura
  • 4 Tips Main di HyperDrive, Gokar Listrik Indoor di Singapura

Terdapat beberapa kategori tiket di situs web resminya, namun lantaran kereta gantung bertema Pokemon hanya tersedia di Mount Faber Line maka calon pengunjung bisa memilih paket Cable Sky Pass Round Trip yang meliputi Sentosa Line dan Mount Faber Line. 

Tarif paket Cable Sky Pass Round Trip untuk anak-anak mulai 25 dollar Singapura (sekitar Rp 286.908) dan untuk dewasa mulai 35 dollar Singapura (sekitar Rp 401.671).

https://travel.kompas.com/read/2023/11/15/082524027/ada-kereta-gantung-bertema-pokemon-di-singapura-cek-tarifnya

Terkini Lainnya

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

Hotel Story
10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

Jalan Jalan
7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

Jalan Jalan
6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke