Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengalaman Wisatawan Terjebak Macet 3 Jam di Tol Bali Mandara  

KOMPAS.com - Wisatawan berbondong-bondong mengunjungi Bali pada liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 ini. Pulau Dewata, masih menjadi destinasi liburan favorit masyarakat.  

Imbasnya, terjadi kemacetan parah di sejumlah ruas jalan, termasuk Jalan Tol Bali Mandara yang menghubungkan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Nusa Dua, dan Tanjung Benoa.

  • Pemulihan Kunjungan Wisman ke Bali Capai 88 Persen
  • Mayoritas Masyarakat Pilih Liburan di Dalam Negeri, Bali dan Yogyakarta Favorit

Agitalifia, seorang wisatawan yang berkunjung ke Pulau Dewata menceritakan pengalamannya terjebak macet di Tol Bali Mandara. Ia mengaku terjebak macet selama tiga jam pada Jumat (29/12/2023) sekitar pukul 17.30 WITA. 

“Saya tiga jam terjebak macet,” ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (30/12/2023). 

Agitalifia yang berprofesi sebagai kreator konten ini, bercerita bahwa dirinya melakukan perjalanan dari Sesetan, Denpasar Selatan ke Kedonganan, Kuta melalui Gerbang Tol Benoa. Namun, kemacetan langsung terjadi pada KM 1 Tol Bali Mandara. 

Ia mengaku melihat sejumlah petugas kepolisian yang mengatur lalu lintas. Namun, kendaraan memenuhi ruas Tol Bali Mandara, sehingga menyulitkan petugas. 

“Ada pihak kepolisian mengatur arus lalu lintas, tapi sepertinya kewalahan karena memang pengguna jalan ke arah bandara dan Kuta tak terkendali,” tuturnya. 

Tak hanya wisatawan, warga lokal Bali pun mengakui bahwa kunjungan wisatawan pada liburan Natal dan Tahun Baru 2024 kali ini sangat banyak, melebihi tahun-tahun sebelumnya. 

Datu (31), warga yang tinggal di Nusa Dua mengatakan, perjalanan yang biasanya dapat ditempuh selama 30 menit, kini bisa mencapai tiga jam akibat macet. 

“Bahkan dari Mall Bali Galeria sampai daerah rumah saya di Nusa Dua,  biasanya paling lama ditempuh selama 30 menit lewat jalur biasa, sekarang jadi tiga jam,” ujarnya saat dihubungi Kompas.com.

Karenanya, Datu memilih untuk merayakan Tahun Baru 2024 di rumah saja guna menghindari macet di jalan. 

“Jadi, saya memilih untuk di rumah saja dan belanja keperluan via online atau supermarket terdekat saja, kalau untuk mengunjungi area wisata tidak dulu,” ucapnya. 

Turis jalan kaki di tol kejar penerbangan 

Akibat kemacetan tersebut, para turis terpaksa turun dari kendaraan masing-masing dan berjalan kaki di Tol Bali Mandara. Agitalifia pun sempat mengunggah video peristiwa tersebut di Instagram, yang kemudian viral menyedot perhatian masyarakat. 

“Kebanyakan turis yang mengejar jadwal penerbangan, nekat turun dari mobil  dan jalan kaki ke arah bandara,” tuturnya. 

Padahal, menutur Agitalifia jarak dari lokasi turis turun menuju Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai masih jauh.

“Yang jelas jaraknya masih sangat jauh (ke bandara), karena memang macet sudah dari KM 1,” ucapnya. 

  • Okupansi Hotel di The Nusa Dua di Bali Capai 73 Persen Saat Libur Nataru
  • AP I Prediksi Jakarta-Bali Jadi Rute Paling Sibuk Saat Libur Nataru 2024

Berdasarkan informasi dari Kompas.com, Jumat (29/12/2023) diperkirakan sebanyak 200 kendaraan roda empat terpantau tidak bergerak di Tol Bali Mandara. Kemacetan pun mengular sepanjang 1,5 KM, karena penumpukan kendaraan sudah terjadi sejak pukul 16.00 WITA.

Kunjungan wisatawan ke Bali memang membludak. Total kendaraan roda empat yang masuk ke Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk mencapai 56.998 unit, per Jumat (29/12/2023).

https://travel.kompas.com/read/2023/12/31/134000227/pengalaman-wisatawan-terjebak-macet-3-jam-di-tol-bali-mandara

Terkini Lainnya

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke