Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuna Sumbar ke Jepang Melalui Singapura

Kompas.com - 08/04/2009, 19:06 WIB

PADANG, KOMPAS.com — Sebanyak 15,2 ton ikan tuna asal laut Sumatera Barat dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang diekspor perdana ke Jepang melalui Singapura menggunakan pesawat kargo Cardig Air Boeing 737 300 F milik swasta, setelah sebelumnya dikirim melalui rute Padang ke Jakarta dan selanjutnya ke Jepang.

"Diharapkan dengan adanya ekspor perdana melewati Singapura ini, frekuensi kegiatan ekonomi negara itu ke Sumbar lebih meningkat," kata Gubernur Sumbar, Gamawan Fauzi, di Padang, Rabu (8/4).
   
Gubernur mengungkapkan hal tersebut ketika melakukan ekspor perdana tuna Sumbar melalui BIM. Berdasarkan data dari Juni sampai Desember 2008 sudah diekspor tujuan Jepang dan Amerika Serikat sebanyak 318.201 kg dan Januari sampai Maret 136.905 kg.
   
Menurut Gubernur Gamawan, selain tuna diharapkan Sumbar ke depan juga mengekspor komoditas lainnya, seperti hasil pertanian.
   
Tahap awal ekspor tuna asal Sumbar baru bisa dilakukan dalam satu kali penerbangan dalam seminggu, itu pun masih satu arah karena muatan pesawat kargo tersebut dari Singapura tujuan Padang masih kosong. Namun, ke depan diusahakan jumlah penerbangannya akan ditambah dengan menjalin kerja sama dengan pengusaha lokal dan para importir asal Singapura.
   
Terkait hal tersebut pengusaha lokal Sumbar diisyaratkan bisa memperluas jangkauan pasar dan bekerja sama dengan negara tetangga itu.
   
Misalnya para importir yang biasa memasarkan produk-produk elektronik asal Singapura ke Indonesia untuk dipasarkan langsung ke Padang tanpa harus melewati Jakarta dulu.
   
Direktur Pengolahan Perikanan Departemen Kelautan dan Perikanan RI, Farid Ma’ruf, menyambut baik angin segar ekspor Sumbar dan juga meminta pengusaha juga memanfaatkan dengan baik peluang ekspor tersebut. "Selain ekspor tuna, Sumbar masih memiliki potensi pengembangan ekspor produk pertanian lainnya, termasuk hasil kerajinan masyarakat," katanya.
   
Pesawat kargo tersebut memiliki kapasitas 17 ton, dan ke depan dijadwalkan ada penambahan satu unit lagi pesawat kargo lagi. Cardig Air baru memiliki dua unit pesawat. Masing-masing diterbangkan di wilayah Barat dan Timur Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com