Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liburan "Enjoy" pada Bulan Ramadhan

Kompas.com - 21/08/2009, 09:00 WIB

Bulan suci Ramadhan bukan alasan untuk bersikap malas-malasan. Puasa juga bukan alasan untuk menghalangi aktivitas liburan Anda dan keluarga. Ada beberapa kegiatan yang bisa menjadi alternatif liburan Anda sesuai dengan atmosfer bulan penuh berkah ini.

Pertama, liburan tidak melulu berarti pergi ke suatu tempat. Liburan juga bisa dinikmati di rumah. Mengajarkan keterampilan kepada si kecil, mengundang tetangga untuk pengajian di rumah, atau bedah buku seputar dunia islam insya Allah merupakan aktivitas liburan yang bermanfaat.

Kedua, berbelanja bersama keluarga untuk kebutuhan puasa dan persiapan Lebaran kiranya juga merupakan aktivitas yang menggembirakan. Berbelanja di pusat-pusat perbelanjaan modern membuat Anda tidak perlu berpanas-panasan. Anda bisa memperhitungkan waktu sehingga dapat berbuka puasa di tempat itu.

Ketiga, sejumlah komunitas islami biasanya menggelar program-program wisata Ramadhan. Misalnya, wisata hati ustad Yusuf Mansyur di Tanggerang dan wisata rohaninya AA Gym di Bandung. Sambil liburan Anda juga bisa menambah amalan dan pahala pada bulan suci Ramadhan ini.

Keempat, jalan-jalan di ruang publik saat ngabuburit juga bisa menjadi aktivitas ringan yang menyenangkan. Ngabuburit atau menunggu datangnya waktu berbuka puasa biasanya dilakukan 1 atau 2 jam menjelang waktu berbuka. Di Jakarta, kawasan Monas biasanya dipadati warga pada sore hari. Begitu pula Pantai Marunda di daerah Tanjung Priok.

Kelima, toko buku kerap dijadikan pilihan banyak orang untuk menghabiskan waktu pada bulan puasa. Anda tidak harus membeli buku. Banyak toko buku yang memperbolehkan pengunjung untuk membaca di tempat.

Keenam, bagi kaum perempuan saat liburan adalah kesempatan untuk menyalurkan hobi yang mungkin banyak tertunda karena kesibukan kerja. Membuat kue atau belajar membuat kue bisa jadi salah ide aktivitas. Kuenya sekaligus bisa jadi stok sajian Lebaran.

Kedelapan, bersih-bersih rumah. Menyambut datangnya hari raya Idul Fitri kita bisa mempercantik tampilan rumah untuk menyambut datangnya tamu pada hari kemenangan. Membersihkan rumah bersama keluarga kiranya dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan.

Selamat menjalankan ibadah puasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com