Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sate Kambing dan Teh Poci, Nikmat...

Kompas.com - 28/02/2011, 07:37 WIB

KOMPAS.com - Perjalanan wisata kuliner kami di kota Purwokerto kali ini ingin mencoba makan dari olahan daging kambing, nah kita coba sate kambing yuk. Memang belum lengkap rasanya kalau datang ke kota ini tanpa makan sate kambing. Karena banyak sekali sate kambing yang empuk, enak dan terkenal di kota Purwokerto. Nah kali ini kita mau mencoba salah satunya adalah Sate Kambing Muda Pak Yani.

Dulunya sate Pak Yani berlokasi di depan Pasar Gunung Jati (Pasar Pembimbing), tapi sekarang berlokasi di Jl. Jend Soedirman Blok A/17 (Ruko PJKA). Kalau Anda mau tahu sebenarnya pemiliknya bernama Bapak Mahyan tapi lebih terkenal dengan panggilan Pak Yani. Sate Pak Yani setiap hari buka dari jam 9 pagi sampai jam 10 malam dan tempat ini selalu ramai pengunjung, karena di Kota Purwokerto ini cukup banyak juga penggemar sate kambing.

Sate Kambing Muda Pak Yani terkenal empuk karena dari daging kambing muda pilihan. Harganya Rp14.000 untuk 10 tusuk. Disini juga ada menu lainnya, seperti Gulai, Sop Iga, dan Tongseng. Dalam satu hari bisa laku sekitar 2.000 tusuk atau setara dengan 6 ekor kambing. Apalagi kalau menjelang hari raya Idul Fitri, bisa mencapai 12 sampai 15 ekor. Waah Banyak juga ya.

Sate kambingnya disajikan dengan bumbu kecap dengan irisan cabe, bawang merah dan tomat, kami coba memang dagingnya empuk, pokoknya mantab.

Menurut Pak Yani, beliau mempunyai pelanggan tetap mulai bupati setempat hingga artis Ibu Kota. Kalau Anda jalan-jalan ke Purwokerto, tak salah mencoba sate kambing ini, rasanya pokoknya mantab dan pas. Jangan lupa pesan teh poci, ini pasangan yang selalu kita temui kalau makan sate kambing di daerah Jawa Tengah. Tapi ingat kalau Anda yang kolesterol yang cukup tinggi sebaiknya dikurangi ya makanan dari olahan daging kambing. (Yudi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

    Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

    Travel Update
    TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

    TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

    Travel Update
    Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

    Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

    Travel Tips
    Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

    Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

    Travel Update
    Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

    Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

    Travel Update
    10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

    10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

    Jalan Jalan
    Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

    Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

    Travel Update
    5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

    5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

    Jalan Jalan
    Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

    Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

    Travel Update
    231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

    231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

    Travel Update
    Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

    Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

    Travel Update
    Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

    Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

    Travel Update
    Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

    Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

    Travel Update
    Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

    Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

    Travel Update
    Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

    Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

    Travel Update
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com