Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara Komodo, Pengakses Meningkat

Kompas.com - 03/08/2011, 20:44 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pernahkah Anda membuka www.indonesia.travel.com? Situs resmi pariwisata Indonesia yang dikelola Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata tersebut akhir-akhir ini "naik daun" berkat Kuis Komodo yang mereka selenggarakan beberapa waktu yang lalu. Akibatnya, jumlah pengunjung ke situs tersebut meningkat drastis.

Hal ini menjadi strategi tersendiri untuk memperkenalkan betapa kayanya objek wisata di Indonesia. Secara biaya, promosi media online tersebut jauh lebih kecil dibanding promosi di bentuk media lainnya. Apalalagi jika dibandingkan dengan situs resmi pariwisata negara-negara tetangga.

"Biaya promosi online kita jauh sekali di bawah promo televisi, cetak, dan billboard. Karena banyak yang belum melihat manfaat iklan atau promo online yang jauh lebih efektif. Tidak hanya seperti dibuang ke laut karena promo online harus ada landing page-nya. Promo online kan selalu ada landing page-nya. Maka itu, keterukurannya jelas, bahkan bisa diketahui demografinya. Sementara kalau media lain, TV misalnya yang ukurannya rating," kata Kasubdit Promosi Elektronik Kemenbudpar, Ratna Suranti, Selasa (2/8/2011).

Sementara itu, menurut Web Chief Editor (English) www.indonesia.travel Wuryastuti Sunario yang akrab dipanggil Tuti, mengatakan www.indonesia.travel merupakan salah satu alat atau media promosi di luar media cetak dan media lainnya. Karena yang ditampilkan Indonesia secara utuh, tentu saja tim menemukan beberapa tantangan saat mengelola situs tersebut.

“Media online ini sesuatu yang baru. Online harus terus up to date. Tapi Indonesia ini kan gede banget. Isinya banyak belum lagi yang harus diterangkan banyak sekali. Juga ada keinginan agar banyak foto yang ditampilkan. Dengan banyak foto memang jadi makin menarik,” ungkapnya.

Walaupun begitu, lanjut Tuti, dalam tempo satu tahun pihaknya mampu terus melengkapi informasi mengenai pariwisata di Indonesia dalam situs tersebut.

“Kita sebenarnya sudah lama isi terus. Tapi kok gak ada yang tahu ya tentang kita. Yang kelihatan kan luarnya saja, tapi gak ke dalamnya. Akhirnya kita buat bikin kuis ini. Ini istimewa karena dengan kuis ini, setiap pertanyaan orang harus masuk ke dalam untuk mencari jawabannya,” jelas Tuti.

Akibatnya, tambah Tuti, terjadi peningkatan dalam jumlah pengunjung. Ia juga mengatakan pengunjung yang masuk pun lebih lama membaca situs tersebut dan membuka lebih banyak halaman.

Sebagai gambaran, pengunjung ke situs www.indonesia.travel di tahun 2010 sebanyak 145.673. Sedangkan di tahun 2011 dalam periode Januari sampai Juli, pengunjung mencapai 1.190.035. Hal ini berarti terjadi peningkatan pengunjung sebesar 716.92 persen atau tujuh kali lipat. Pengunjung terbesar berasal dari negara Indonesia. Lalu disusul pengunjung dari Amerika Serikat, Malaysia, Singapura, dan Australia di peringkat kelima.

“Media online tidak berdiri sendiri tapi bertujuan untuk mendatangkan wisatawan dan dengan sendirinya mengikuti strategi besar dari Kemenbudpar, yaitu meningkatkan citra Indonesia di luar negeri, itu sudah pasti. Kalau ke dalam negeri menanamkan 'kenalilah dan cintailah negerimu'. Jadi itu yang menjadi tujuan akhir. Walaupun awalnya data-data kita bisa di-klik untuk tahu ini itu, lalu pengunjung jadi banyak. Tapi akhirnya strategi untuk rasa cinta Indonesia,” jelas Tuti.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Berkunjung ke Masjid Raya Bandung, Ibadah Sekaligus Wisata

    Berkunjung ke Masjid Raya Bandung, Ibadah Sekaligus Wisata

    Jalan Jalan
    4 Tips ke Taman Lalu Lintas di Bandung, Bawa Uang Tunai

    4 Tips ke Taman Lalu Lintas di Bandung, Bawa Uang Tunai

    Travel Tips
    Menginap di Vila Legian Bali, Dekat ke Pantai dan Tempat Oleh-oleh

    Menginap di Vila Legian Bali, Dekat ke Pantai dan Tempat Oleh-oleh

    Hotel Story
    Panduan Naik Kapal Pesiar Resorts World One, Wajib Bawa Paspor

    Panduan Naik Kapal Pesiar Resorts World One, Wajib Bawa Paspor

    Travel Tips
    Gunung Bromo Kebakaran 19 Juni 2024, Wisata Tetap Buka

    Gunung Bromo Kebakaran 19 Juni 2024, Wisata Tetap Buka

    Travel Update
    Kapal Pesiar Resorts World One Ingin Berlayar Lagi dari Jakarta

    Kapal Pesiar Resorts World One Ingin Berlayar Lagi dari Jakarta

    Travel Update
    Rekomendasi 4 Vila di Bali untuk Musim Liburan Sekolah Tahun Ini

    Rekomendasi 4 Vila di Bali untuk Musim Liburan Sekolah Tahun Ini

    Travel Update
    Taman Lalu Lintas: Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Buka

    Taman Lalu Lintas: Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Buka

    Jalan Jalan
    Tingkatkan Kunjungan Wisman, Mantan Menteri Pariwisata Usul Bebas Visa Kunjungan

    Tingkatkan Kunjungan Wisman, Mantan Menteri Pariwisata Usul Bebas Visa Kunjungan

    Travel Update
    Tiket Pesawat Masih Mahal, Sandiaga Sebut Tambahan Penerbangan Belum Tuntas

    Tiket Pesawat Masih Mahal, Sandiaga Sebut Tambahan Penerbangan Belum Tuntas

    Travel Update
    Kereta Tidur Berkecepatan Tinggi Hong Kong-Shanghai-Beijing Beroperasi

    Kereta Tidur Berkecepatan Tinggi Hong Kong-Shanghai-Beijing Beroperasi

    Travel Update
    7 Penginapan di Dieng, Pesan untuk Ikut Dieng Culture Festival

    7 Penginapan di Dieng, Pesan untuk Ikut Dieng Culture Festival

    Hotel Story
    Jelang Libur Sekolah, Pelaku Wisata Diminta Bersiap Hadapi Lonjakan Pengunjung

    Jelang Libur Sekolah, Pelaku Wisata Diminta Bersiap Hadapi Lonjakan Pengunjung

    Travel Update
    Penumpang KA Bandara di Yogyakarta dan Medan Melonjak Drastis Saat Idul Adha

    Penumpang KA Bandara di Yogyakarta dan Medan Melonjak Drastis Saat Idul Adha

    Travel Update
    Pengalaman Ikut Yoga di Vila Ubud Bali dan Tipsnya buat Pemula

    Pengalaman Ikut Yoga di Vila Ubud Bali dan Tipsnya buat Pemula

    Jalan Jalan
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com