Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wah.. 1.800 Karya Seni Bali Dibajak Asing

Kompas.com - 25/08/2011, 02:36 WIB

GIANYAR, KOMPAS.com--Hasil penelitian yang dilakukan selama kurun waktu tiga tahun sejak tahun 2008 terungkap sebanyak 1.800 produk hasil karya seni  masyarakat Bali dibajak oleh pihak asing, dan diantaranya 600 produk kerajinan sedang dipatenkan oleh pihak luar negeri.

Kepala Bidang Industri Dinas Perindustrian Provinsi Bali, I Ketut Darta  mengatakan hal itu pada acara pembukaan Sosialisasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) di Kantor Perbekel Celuk, Kecamatan Sukawati, Rabu.

Ketut Darta mengatakan, pembajakan produk kerajinan semakin besar hingga tahun 2011. Hal ini akibat kurangnya kesadaran masyarakat dalam mendaftarkan hak cipta maupun merk dagang produk kerajinannya.

Diharapkan dengan kegiatan sosialisasi HKI para pengerajin dapat semakin memahami arti penting perlindungan produk industri yang dimilikinya.

"Selain itu perajin juga diharapkan mampu mendaftarkan HKI produknya dalam pengembangan usaha di era globalisasi dan perdagangan bebas," ujarnya.

Dalam kegiatan sosialisasi yang dihadiri para perajin dari Desa Celuk itu juga diisi dengan pemaparan sejumlah materi, salah satunya materi dari Ir I Nyoman Arya Thanaya, ME, PhD dari Sentra HKI Universitas Udayana dengan judul upaya perlindungan HKI tradisional Bali.

Dalam meteri tersebut diungkapkan pentingnya melindungi berbagai kekayaan intelektual yang bersifat komunal atau dimiliki seluruh masyarakat Bali.

"Hal ini untuk menghindari pembajakan kesenian tradisional baik berupa tarian, nyanyian, maupun karya lukis," katanya.

Selain itu, pada sosialisasi juga menghadirkan I Gede Wayan Suamba dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali dengan materi prosedur dan pendaftaran HKI.

Materi ini menyajikan prosedur yang harus dilakukan perajin dalam mendaftarkan produk industrinya.

Sosialisasi berlangsung selama dua hari mulai Rabu (24/8) hingga Kamis (25/8) juga diisi dengan materi tentang HKI di bidang hak cipta dan desain industri serta indikasi geografi yang disajikan oleh Ni ketut Supasti Darmawan,SH, M Hum LLm dan  Ida Ayu Sukihana,SH MH dari Lembaga Bantuan Hukum, Fakultas Hukum Universitas Udayana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com