Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rehat Sejenak di Lembah Sumbing-Sindoro

Kompas.com - 25/08/2011, 15:47 WIB

Oleh: Gregorius Magnus Finesso

KOMPAS.com - MUDIK di berbagai ruas Pulau Jawa selalu identik dengan kemacetan dan perjalanan panjang nan melelahkan. Guna menyiasati hal itu, ritual tahunan ini ada baiknya dilakukan dengan santai sembari berlibur.

Menikmati panorama alam di sepanjang perjalanan menuju kampung halaman bisa jadi resepnya. Nah, pemudik yang melintasi jalur tengah Provinsi Jawa Tengah, pesona lembah Gunung Sumbing-Sindoro bisa jadi obat penawar penat.

Pemudik yang hendak menuju wilayah selatan Jateng, seperti Magelang, Purworejo, dan Yogyakarta serta ingin menghindari keruwetan jalur pantai utara Jawa (pantura), cobalah mengambil jalur tengah sebagai alternatif. Kawasan ini terletak di tengah-tengah Palau Jawa dan dilalui jalur Purwokerto-Purbalingga-Banjarnegara-Wonosobo-Temanggung-Salatiga-Boyolali-Solo-Sragen.

Wonosobo juga menghubungkan kota-kota di sebelah barat (Cilacap, Purwokerto, dan Tegal) dengan kota lain di sebelah timur (Solo, Semarang, dan Yogyakarta) serta dilalui sebagai jalur alternatif penghubung Jakarta-Surabaya.

Jalur Wonosobo-Parakan di perbatasan Wonosobo-Temanggung kini kian padat. Dengan jalan berkelok-kelok dan naik turun dengan cuaca yang kadang kurang mendukung, seperti hujan deras bahkan kabut tebal, rehat sejenak sangat disarankan. Perjalanan jarak jauh menyebabkan kondisi kendaraan dan pengendara menurun.

Faktor human error, aspek teknis kendaraan, dan kondisi alam menjadi penyebab sering terjadinya kecelakaan. Perlu istirahat sebentar agar kondisi pengendara dan kendaraan pulih kembali sehingga siap melanjutkan perjalanan.

Secara geografis, Gunung Sumbing berada di sebelah barat daya kota Temanggung dan sebelah timur kota Wonosobo. Sedangkan Sindoro di sebelah barat laut Temanggung dan timur laut Wonosobo. Letak lembah ini juga tidak begitu jauh dari dataran tinggi Dieng. Keduanya memiliki bentuk dan tinggi yang hampir sama. Tinggi Gunung Sumbing sekitar 3.340 meter dari permukaan laut, sedikit lebih tinggi daripada Sindoro (3.155 mdpl). Alam indah khas pegunungan menjadi suguhan utama.

Seperti pada Minggu (10/7/2011) pagi, semburat sinar mentari tampak di balik kedua gunung itu. Tampak petani tembakau sedang mengairi ladang. Ada juga yang menyemprot tanaman tembakau dengan antihama. Namun, ketika siang menjelang, kabut tipis biasanya akan segera menutupi kedua puncaknya bak selimut kapas yang menyembunyikan kegagahan kedua "raksasa" ini.

Selain panorama alam nan indah, dengan udara sejuk segar, daerah-daerah di lereng Sumbing-Sindoro kini juga menawarkan agrowisata, terutama perkebunan kelengkeng, tembakau, vanili, kopi, dan teh. Kondisi alamnya hampir sama dengan Gunung Mas di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

    Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

    Travel Update
    Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

    Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

    Travel Update
    TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

    TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

    Travel Update
    Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

    Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

    Travel Tips
    Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

    Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

    Travel Update
    Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

    Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

    Travel Update
    10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

    10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

    Jalan Jalan
    Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

    Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

    Travel Update
    5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

    5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

    Jalan Jalan
    Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

    Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

    Travel Update
    231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

    231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

    Travel Update
    Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

    Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

    Travel Update
    Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

    Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

    Travel Update
    Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

    Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

    Travel Update
    Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

    Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

    Travel Update
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com