Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata di Gunung Banyak, dari Paralayang sampai Panahan

Kompas.com - 07/05/2017, 16:09 WIB

KOMPAS.com - Kawasan wisata Gunung Banyak di Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, menjadi destinasi liburan keluarga yang pas untuk akhir pekan.

Setelah memperbaiki infrastruktur berupa jalan yang menjadi akses masuk dan keluar, kini pengelola kawasan itu juga menyajikan wahana baru yakni panahan.

Wahana baru ini melengkapi wahana yang sudah lama ada dan paling tersohor, yakni paralayang. Lokasi keduanya pun tidak berjauhan.

Sudah sekitar sebulan wahana panahan ada di Gunung Banyak. Instruktur panahan, Wawan Kristiawan mengatakan bahwa pihaknya ingin memberikan fasilitas baru di kawasan wisata tersebut. Apalagi masih jarang ada wisata panahan di Kota Batu. 

“Busur yang saya pakai ini busur tradisional. Jadi lebih nyaman dipakai apalagi untuk yang pemula,” tutur Wawan saat ditemui saat tengah melatih pengunjung, Selasa (25/4/2017).

Pengunjung yang ingin mencoba panahan ini tetapi masih pemula akan diajari. Dengan membayar Rp 10.000, Anda bisa dapat tujuh kali tembakan plus pelajaran pertama.

Dari target dalam sehari sekitar 30 orang yang ikut panahan, kini bisa tembus sampai 100 orang. 

“Jaraknya ini 10 meter. Jarak yang standar bagi pemula,” imbuh Wawan. 

Maria Tasya, pengunjung yang sempat mencoba wahana baru ini mengatakan bahwa wisata panahan bisa jadi spot yang baru dan inspiratif.

“Jadi kalau ke sini lagi tidak hanya sekedar foto-foto, tetapi juga bisa olahraga,” kata dia. (SURYA.CO.ID/SANY EKA PUTRI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com