Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerinci Kembali Gelar Pesta Danau

Kompas.com - 14/05/2010, 17:56 WIB

JAMBI, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Kerinci kembali melaksanakan pesta danau atau Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci untuk menjaring para wisatawan. Kabag Humas Kabupaten Kerinci, Amri Swarta, di Jambi, Jumat (14/5/2010) mengatakan, Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci (FMPDK) yang sempat dihentikan pada 2009 kini kembali dilakukan.

"FMPDK bertujuan untuk menjaring wisatawan baik dalam dan luar negri berkunjung ke Kerinci, sebagai daerah objek wisata andalan di Provinsi Jambi," katanya.

FMPDK yang dijadwalkan dilakukan Juli 2010 itu akan menyajikan berbagai budaya masyarakat Kabupaten Kerinci, seperti tari-tarian, pesta adat, lomba berburu, memancing dan lainnya.

Acara FMPDK itu berlangsung di pinggiran Danau Kerinci yang  pesertanya berasal dari desa dan kecamatan se-Kabupaten Kerinci dengan menghadiri tamu undangan dari pusat dan negara tetangga.

Guna mendukung kegiatan FMPDK tersebut, berbagai instansi terkait kini dikerahkan untuk membenahi berbagai fasilitas pendukung, terutama transportasi. Sarana transportasi merupakan sarana penting untuk mendukung kegiatan tersebut, karena tamu yang akan datang akan menempuh jalur darat dan udara.

Khusus transportasi udara yang kini terhenti, Dinas Perhubungan setempat kini terus berupaya supaya pada FMPDK sudah ada perusahaan penerbangan yang melayani rute Jambi-Kerinci dan sebaliknya.

Sementara itu, sarana transportasi darat yang kini rusak parah juga terus diupayakan perbaikan, supaya tamu dari provinsi dan kabupaten tetangga juga ramai-ramai menyaksikan acara tersebut.

"Kita berharap FMPDK tersebut dapat menumbuhkan sektor pariwisata di Kabupaten Kerinci yang merupakan andalan Provinsi Jambi, tidak saja kaya budaya, namun juga objek wisata alamnya," kata Amri Swarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com