Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Togian, Pusat Wisata Bahari Sulteng

Kompas.com - 19/05/2010, 16:38 WIB

PALU, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah menetapkan Taman Nasional Kepulauan Togian di Kabupaten Tojo Una-una sebagai pusat pengembangan wisata bahari yang akan dikelola secara lebih profesional dan dijual secara aktif ke mancanegara.

"Togian sangat menarik dan sudah dikunjungi banyak wisatawan. Kami akan terus mengembangkannya sehingga lebih banyak lagi wisatawan mancanegara datang ke sana," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulawesi Tengah, Suaib Djafar di Palu, Rabu (19/5/2010).

Pengembangan Togian akan melibatkan pihak swasta, baik asing maupun domestik yang akan membangun akomodasi dan menyediakan sarana bagi wisatawan yang akan menikmati keindahan alam bawah laut di kawasan itu.

Menurut Suaib, Pemda akan mendukung kegiatan promosi dengan menggelar Festival Bahari Kepulauan Togian setiap tahun, dan untuk 2010, festival akan digelar 23-27 Juli 2010 di Ampana, Ibu Kota Kabupaten Tojo Una-una, daerah pemekaran Kabupaten Poso pada 2002.

Mengenai akses, kata Suaib, Pemkab Tojo Una-una sedang membangun sebuah lapangan terbang di Ampana yang bisa didarati pesawat berbaling-baling berkapasitas sekitar 50 orang.

Akses darat cukup lancar yakni jalan trans Sulawesi sekitar 150 kilometer dari Poso, sementara Kota Poso bisa djangkau dengan penerbangan langsung dari Makassar (Sulsel) atau Palu (Sulteng).

Direktur Avia Tour, perusahaan perjalan wisata terbesar di Sulteng, Ary Wowor pada kesempatan terpisah mengatakan, Taman Laut Togian saat ini dikunjungi ratusan wisatawan asing dari Eropa yang menikmati surga bawah laut di perairan itu.

"Sarana akomodasi di sana sampai-sampai tidak mampu menampung turis Eropa itu sehingga mereka terpaksa tidur di lantai penginapan yang dikelola pengusaha bule," ujarnya.

Menurut Ary, kunjungan yang membludak ini diperkirakan terjadi sampai Agustus 2010 karena banyak turis memanfaatkan libur musim panas di negaranya untuk datang ke Indonesia.

Turis asing ini, kata Ari yang juga Ketua Dewan Penasihat Asita Sulteng itu, masuk Togian melalui Denpasar (Bali) lalu ke Makassar (Sulsel) dengan pesawat terbang dan Tanah Toraja lewat jalan darat sekitar 300 km kemudian ke Togian juga via darat sekitar 350 km.

Menurut dia, wisatawan asing ramai masuk Togian karena pengusaha perjalanan wisata di Bali dan Jakarta serta sejumlah kota di Indonesia aktif menjual Togian setelah Asita Sulteng membawa mereka melihat keindahan Togian pada 2007.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket dan Jam Buka Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang

Harga Tiket dan Jam Buka Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang

Travel Update
Festival Gelar Budaya Hari Nelayan Palabuhanratu Ke-64 di Sukabumi, Ada Atraksi Akrobatik

Festival Gelar Budaya Hari Nelayan Palabuhanratu Ke-64 di Sukabumi, Ada Atraksi Akrobatik

Travel Update
11 Kewajiban Pendaki Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi Demi Keselamatan

11 Kewajiban Pendaki Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi Demi Keselamatan

Travel Update
6 Tips Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Balita

6 Tips Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Balita

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di Taman Satwa Cikembulan, Catat Jadwal Show

Aktivitas Seru di Taman Satwa Cikembulan, Catat Jadwal Show

Jalan Jalan
Gunung Kelimutu Waspada, Wisata ke Danau Kelimutu Dibatasi

Gunung Kelimutu Waspada, Wisata ke Danau Kelimutu Dibatasi

Travel Update
Cara Menuju ke Taman Satwa Cikembulan Garut Jawa Barat

Cara Menuju ke Taman Satwa Cikembulan Garut Jawa Barat

Jalan Jalan
5 Wisata Sejarah Dekat Candi Borobudur, Destinasi Penggemar Sejarah

5 Wisata Sejarah Dekat Candi Borobudur, Destinasi Penggemar Sejarah

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Terbaru di Taman Satwa Cikembulan

Harga Tiket Masuk Terbaru di Taman Satwa Cikembulan

Jalan Jalan
Taman Satwa Cikembulan, Kebun Binatang Favorit Keluarga di Garut

Taman Satwa Cikembulan, Kebun Binatang Favorit Keluarga di Garut

Jalan Jalan
4 Wisata Dekat Pasar Kreatif Jawa Barat di Bandung, Wisata Edukasi dan Sejarah

4 Wisata Dekat Pasar Kreatif Jawa Barat di Bandung, Wisata Edukasi dan Sejarah

Travel Update
Hujan Misterius Terjadi di Dalam Kabin Pesawat JetBlue A320

Hujan Misterius Terjadi di Dalam Kabin Pesawat JetBlue A320

Travel Update
Desa Lauterbrunnen di Swiss Akan Pungut Biaya Masuk Akibat Lonjakan Wisatawan

Desa Lauterbrunnen di Swiss Akan Pungut Biaya Masuk Akibat Lonjakan Wisatawan

Travel Update
Spot Sunrise Dekat Candi Borobudur, Sekalian Kunjungi

Spot Sunrise Dekat Candi Borobudur, Sekalian Kunjungi

Jalan Jalan
Jumlah Penumpang di Stasiun Malang Saat Libur Waisak Naik 37 Persen

Jumlah Penumpang di Stasiun Malang Saat Libur Waisak Naik 37 Persen

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com