Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibarat Bintang Lima, Harga Kaki Lima

Kompas.com - 15/07/2011, 22:05 WIB

KOMPAS.com - Domestic Hotel ibarat sebuah anekdot untuk rumah makan yang berbunyi "makanan kaki lima, rasa bintang lima". Hotel melati itu tampak megah berdiri di pinggir Jalan Eyang Tirtapraja No.48, Pamanukan, Subang, Jawa Barat. Walaupun Pamanukan adalah salah satu daerah yang sibuk, namun hotel di kawasan ini masih sedikit. Mengapa sibuk? Karena setiap kendaraan yang melalui jalur pantura pasti harus lewat Pamanukan. Apalagi di kala mudik jelang Lebaran.

Saat pengendara lelah mengemudi, cara ampuh memang beristirahat sejenak. Sayangnya di Pamanukan baru ada hotel-hotel melati. Nah, Anda harus pintar-pintar mencari hotel yang layak jika berencana menginap di Pamanukan. Domestic Hotel adalah salah satu hotel yang direkomendasi untuk tempat menginap di Pamanukan. Hotel melati kelas tiga ini sangat apik untuk ukuran kelas melati.

"Banyak tamu yang bilang ini hotel bintang satu atau dua, padahal kami masih melati tiga," kata Manager Domestic Hotel, Rudi S. Sucipto.

Keunggulan hotel ini tentu saja letaknya yang di pinggir jalan yang dilalui mobil-mobil pelintas jalur pantura. Di kala malam, papan bertuliskan "Hotel" tampak berkelap-kelip. Papan ini diletakkan di seberang jalan. Kehadiran papan itu saja sudah mampu menarik para pelinta jalur pantura.

Walaupun hotel kecil, Domestic Hotel sangat tahu kebutuhan para tamunya. Pertama, parkirnya yang luas. Sangat pas untuk pelintas jalur utara yang biasa membawa kendaraan pribadi. Lalu, semua kamar memiliki TV, AC, dan air panas untuk mandi.

Jika Anda terbiasa menginap di hotel berbintang, kamar dengan AC dan air panas bisa jadi adalah hal sepele. Namun untuk kelas hotel melati, tidak semua hotel menyediakan kedua hal ini. Bahkan, Domestic Hotel juga menyediakan perkakas mandi yang lumayan lengkap untuk ukuran hotel melati. Sebut saja seperti sabun, handuk, hingga sandal hotel.

Kerapihan, taman nan apik, dan pelayanan ramah juga menjadi nilai tambah Domestic Hotel. Tentu saja, harga yang murah menjadi poin utama hotel tersebut. Harga per kamar mulai dari Rp 175.000 - Rp 220.000. Harga tersebut sudah termasuk sarapan. Tak heran, hotel ini pun selalu dibanjiri para pengendara yang melintas jalur pantura. Layaknya anekdot rumah makan, pelayanan bintang lima pun bisa dijangkau dengan harga kaki lima.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

    Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

    Travel Update
    Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

    Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

    Travel Update
    Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

    Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

    Travel Update
    Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

    Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

    Travel Update
    4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

    4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

    Jalan Jalan
    3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

    3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

    Hotel Story
    Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

    Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

    Jalan Jalan
    Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

    Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

    Jalan Jalan
    Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

    Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

    Travel Tips
    4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

    4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

    Jalan Jalan
    Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

    Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

    Jalan Jalan
    Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

    Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

    Jalan Jalan
    Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

    Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

    Travel Tips
    8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

    8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

    Travel Tips
    Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

    Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

    Travel Update
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com