Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rawon Iga Sapi Bakar atau Sop Buntut Goreng Tepung?

Kompas.com - 18/03/2013, 06:41 WIB

KOMPAS.com - Beberapa minggu terakhir saya memang lagi sering sekali pergi ke mal, ada keperluan bertemu beberapa sahabat yang sudah cukup lama tidak bertemu. Jadi kulinernya masih seputaran mal. Sampailah saya di Mal Central Park.

Setelah selesai dan saat itu jam menunjukkan pukul 18.15, sebenarnya belum terlalu lapar, tapi dari pada kadang bingung cari tempat makan lagi, kami memutuskan mencari makan di mal ini. Tempat yang saya datangi adalah Kopi Luwak, tapi kali ini saya tentu tidak mencoba kopinya, melainkan pingin makan malam saja.

Kami menanyakan kepada waiter menu apa yang paling favorit di Kopi Luwak, dan jawabannya adalah menu rawon iga sapi bakar dan sop buntut goreng tepung. Wow... sepertinya menu ini unik. Kali ini kita pesan sesuai rekomendasi waiter-nya saja.

Rawon iga sapi bakar menurut kami cukup unik, karena dagingnya menggunakan bagian iga yang disajikan masih dengan tulangnya dan dibakar. Dagingnya lembut banget, gurih dan agak sedikit manis.

Disajikan terpisah juga dengan kuah rawonnya, mantab banget deh! Kuah rawonnya juga disajikan di atas kompor kecil jadi kuah panas terus. Tidak lupa juga pada menu ini juga diberikan telur asin, tauge, sambel terasi dan kerupuk. Untuk sambelnya menurut kami agak kurang cocok.

Sedangkan sop buntut goreng tepungnya saya baru pertama kali menemukan menu seperti ini. Daging buntut yang sudah tidak ada tulangnya diberi baluran tepung lalu digoreng. Kuahnya disajikan terpisah juga.

Daging buntut ini juga empuk banget, gurih dan enak. Kuahnya juga lezat, dengan banyak taburan daun bawang dan sedikit daun seledri. Untuk sambel sop buntut goreng ini adalah sambal ijo yang diblender halus, tetapi tidak pedas.

Rawon iga sapi bakar dan sop buntut goreng tepung sama-sama enak, dan cukup unik. Kami puas dengan menu makan malam di Kopi Luwak, dan saya juga membeli Holland Risol untuk dibawa pulang. (Frans)

Ikuti twitter Kompas Travel di @KompasTravel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com