Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merayakan Hari Kasih Sayang di Amber Chocolate Bar

Kompas.com - 14/02/2016, 10:15 WIB
Ersianty Peginusa Wardhani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Merayakan Hari Kasih Sayang di sebuah restoran dengan satu pemandangan mungkin sudah biasa. Namun bila Anda dimanjakan oleh sebuah restoran dengan tiga konsep berbeda, ini bisa menjadi pilihan menarik bukan?

Bisa dikatakan, Amber Chocolate Bar merupakan cake shop yang mempunyai tiga konsep pilihan berbeda. Di lantai pertama terdapat pastry boutique, lantai kedua terdapat library atau perpustakaan, dan disusul di lantai tiga terdapat sky lounge.

Untuk di pastry boutique, tamu bisa datang mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WIB. Sedangkan untuk di library, bisa berkunjung mulai pukul 08.00 hingga 23.00. Bila tamu ingin berkunjung ke area sky lounge, bisa datang mulai pukul 17.00 sampai pukul 24.00 untuk weekdays.

Sementara bila weekend, di sky lounge, bisa tutup hingga jam 02.00 pagi, karena selalu ada penampilan DJ di hari Rabu dan Sabtu.

Kompas.com/Ersianty Peginusa Wardhani Slow Juicer Mocktail yang bernama Exotic Antioxidant, bisa menjadi pilihan mocktail dengan penyajian yang romantis, Minggu (7/2/2016).
Bila Anda berkunjung ke Amber yang berlokasi di Jalan Senopati Raya Nomor 61, Jakarta Selatan ini, coba pesan slow juicer mocktail yang bernama Exotic Antioxidant. Minuman segar ini merupakan olahan dari sari buah nanas, jeruk, dan melon.

Penyajian yang menggunakan gelas dengan bertuliskan “Made with Love” ini tak hanya segar, namun juga menambah susasana romantis bersama pasangan bila berkunjung ke Amber.

Dalam rangka Valentine, Amber menawarkan dua paket yang bertajuk “Season of Love”. Terdapat 4 Courses Dinner seharga Rp 450.000 (++) per orang dan juga tersedia Wine Pairing Dinner dengan harga Rp 1.200.00 (++), gratis meja yang didekorasi.

http://amberchocolatebar.com Amber Chocolate Bar
“Ada party yang dilaksanakan di sky lounge untuk merayakan Valentine’s Day,” kata Eko Handoyo, Assisten Manager Amber, Minggu (13/2/2016).

Dengan tiga pilihan konsep yang berbeda, lantai tiga yaitu area sky lounge bisa menjadi pilihan Anda yang ingin merayakan Hari Kasih Sayang bersama pasangan.

Pilihlah area luar dengan suasana alam terbuka. Pilihan area tersebut bisa menjadi tempat yang berbeda bila Anda bosan dengan suasana yang selalu menawarkan area indoor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com