Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berencana ke Solo? Simak "Itinerary" Berikut

Kompas.com - 30/07/2016, 23:01 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

SURAKARTA, KOMPAS.com - Solo sebagai destinasi menawarkan berbagai obyek dan kegiatan wisata. Dari ibu kota Jakarta maupun luar Pulau Jawa, Solo terbilang terjangkau dengan aneka macam transportasi yang tersedia.

Obyek-obyek wisata di Solo dan seputarnya juga bervariasi mulai dari wisata kuliner hingga sejarah. Selain itu, tak jauh dari Solo, tepatnya di Sukoharjo punya ragam sentra industri yang bisa dikunjungi.

Jika punya waktu tiga hari dua malam dari untuk liburan mulai dari Jumat hingga Minggu, Anda sudah bisa berlibur dengan aneka kegiatan. Berikut "itinerary" versi KompasTravel yang bisa Anda coba.

JUMAT

Jika memilih kereta api, Anda bisa memilih kereta Senja Utama Solo tujuan Stasiun Pasar Senen - Stasiun Solo Balapan. Kereta Senja Utama Solo berangkat pukul 22.00 WIB dan akan tiba di Solo hari Sabtu sekitar pukul 07.00 WIB .

Selama perjalanan, Anda bisa beristirahat di dalam kereta. Dengan beristirahat, esok hari Anda bisa berwisata secara maksimal.

KOMPAS.com / WAHYU ADITYO PRODJO Lenjongan adalah jajanan tradisional Solo yang telah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Lenjongan terdiri dari beberapa macam makanan, misalnya tiwul, ketan hitam, ketan putih, gethuk, sawut, cenil, dan klepon. Seporsi lenjongan dijual Yu Sum seharga Rp 4.000.
SABTU

Begitu tiba di Stasiun Solo Balapan, Anda bisa langsung berwisata kuliner di Pasar Gede untuk mencari menu sarapan. Di sana, Anda bisa mencicipi kuliner legendaris nan murah seperti lenjongan, nasi tumpang, brambang asem, dan es dawet telasih.

Untuk mencapai Pasar Gede dari Stasiun Solo Balapan, Anda bisa memilih moda transportasi taksi. Tarif yang dibutuhkan berkisar Rp 25.000.

Selesai berwisata kuliner, Anda bisa langsung pergi ke hotel yang telah dipesan. Jika belum memesan kamar, terdapat pilihan hotel di sepanjang Jalan Briptu Slamet Riyadi, Dr. Soepomo, atau Jalan Monginsidi dekat Stasiun Solo Jebres.

Setelah menaruh barang di kamar hotel, Anda bisa kembali berwisata ke Kawasan Keraton Kasunanan Solo atau sekedar melihat-lihat barang antik di Pasar Triwindu.

Jelang sore hari, Anda bisa melesat ke daerah Jalan Mangun Sarkoro No. 122, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Anda bisa mencicipi sate buntel di Warung Sate Mbok Galak yang disebut-sebut kesukaan presiden di era Orde Baru, Soeharto dan mantan Wali Kota Solo, Joko Widodo yang sekarang Presiden RI.

Malam hari, Anda bisa bersantai di dekat Patung Slamet Riyadi sambil menyantap wedang ronde. Jika lapar, di sekitar Jalan Briptu Slamet Riyadi juga terdapat warung angkringan.

Hari Sabtu berakhir, Anda bisa kembali ke hotel dan menyiapkan perjalanan pada hari Minggu keliling sentra industri di Sukoharjo dan berbelanja oleh-oleh.

KOMPAS.COM/WAHYU ADITYO PRODJO Pedagang di blok C di Pasar Klewer Sementara, Solo, Sabtu (23/7/2016). Pasar Klewer Sementara menawarkan aneka produk batik mulai dari baju anak-anak hingga dewasa baik kemeja maupun baju tidur.
MINGGU

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com