Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Jepang Jadi Tren di Kalangan Wisatawan Indonesia

Kompas.com - 30/08/2016, 07:12 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak dapat dipungkiri Jepang kini menjadi destinasi wisata yang sedang naik daun di kalangan wisatawan Indonesia.

Tahun 2015 saja wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Jepang mencapai 205.000 orang. Data tersebut diungkapkan oleh Executive Director Japan National Tourism Organization, Hideki Tomioka.

"Dulu memang belum banyak informasi mengenai Jepang. Sejak tahun 2014 kita (JNTO) membuka kantor di Jakarta dan mengadakan banyak promosi," kata Tomioka.

Tomioka menjelaskan promosi JNTO di Indonesia dilakukan dengan menyelenggarakan travel fair, mengundang pelaku wisata langsung dari Jepang, iklan di berbagai media sepeti televisi dan situs resmi, juga aktif di media sosial.

Langkah tersebut terbilang berhasil, tahun 2015 jumlah wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Jepang meningkat 28 persen dari tahun sebelumnya. "Jumlah tersebut akan terus bertambah," kata Tomioka.

Sebab, lanjut Tomioka, banyak wisatawan Indonesia yang pulang ke tanah air bercerita kepada teman-temannya secara langsung maupun lewat media sosial. Alhasil semakin viral Jepang sebagai destinasi wisata di Indonesia.

BARRY KUSUMA Danau Kawaguchiko di Prefektur Yamanashi, Jepang.
"Jakarta adalah pasar potensial. Banyak orang yang berlibur ke luar negeri sampai ke Selandia Baru, ke Eropa. Jepang jaraknya tak jauh dari Jakarta," kata Tomioka.

Tak lupa ia juga menyarankan wisatawan Indonesia untuk berkunjung di musim dingin dan gugur, yang menurutnya tak kalah indah dengan musim semi. 

Jepang selain terkenal dengan musim semi bunga Sakura juga terkenal akan alam dan budaya yang tetap terjaga. Ada pula kuliner khas, situs-situs bersejarah, kerajinan tangan, dan taman bermain yang tersebar di 47 prefektur atau wilayah yurisdiksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com