Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terlalu Eksklusif, Restoran Sushi Jiro Dikeluarkan dari Daftar Bintang Michelin

Kompas.com - 30/11/2019, 09:49 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Restoran Sushi Jiro telah dikeluarkan dari daftar penghargaan Bintang Michelin. Restoran eksklusif ini pernah mendapat pujian dari mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama sebagai sushi terbaik dalam hidupnya.

Bintang Michelin merupakan penghargaan bergengsi di dunia kuliner yang memberikan peringkat bintang pada restoran-restoran yang diulas tim Bintang Michelin.

Dilansir Japantoday.com, Restoran bernama lengkap Sukiyabashi Jiro ini sempat diabadikan dalam film dokumenter tahun 2011 berjudul "Jiro Dreams of Sushi".

Restoran ini mendapatkan tiga bintang Michelin setiap tahunnya sejak 2007 dan dianggap sebagai restoran dengan hidangan lezat terbesar di dunia.

Baca juga: Makan Sushi di Jepang? Catat Panduan Lengkap Ini...

Namun restoran itu absen dari Michelin Guide Tokyo 2020. Hal ini karena restoran tersebut terlalu eksklusif. Restoran ini hanya memiliki kapasitas 10 kursi sehingga kesulitan menerima reservasi dari masyarakat umum.

"Kami menyadari Sukiyabashi Jiro tidak menerima reservasi dari masyarakat umum, yang membuatnya berada di luar jangkauan kami," kata juru bicara dari Michelin, cabang Jepang seperti dilansir Japantoday.com.

Juru bicara itu juga mengatakan bahwa tidak benar restoran tersebut kehilangan bintang. Tepatnya, restoran ini sudah tidak sesuai dengan cakupan panduan restoran bintang Michelin.

"Kebijakan Michelin adalah memperkenalkan restoran tempat semua orang bisa makan," lanjutnya.

Sementara itu, untuk mendapatkan kursi di restoran Sushi Jiro, seseorang harus menjadi tamu reguler atau pelanggan tetap. Cara lainnya adalah melakukan pemesanan melalui concierge dari hotel-hotel berbintang.

Melalui situs webnya, Sukiyabashi Jiro mengungkapkan saat ini mereka mengalami kesulitan dalam menerima reservasi dan meminta maaf atas ketidaknyamanan pelanggan.

Sushi di restoran Sushi Jirowww.sushi-jiro.jp Sushi di restoran Sushi Jiro

"Sayangnya, karena restoran kami hanya dapat menampung hingga 10 tamu dalam satu waktu, situasi ini kemungkinan akan berlanjut," kata pihak restoran di situsnya.

Tak hanya itu, restoran juga membuka cabang lainnya si Kompleks Roppongi Hils modern. Restoran itu dijalankan oleh putranya yang lebih muda dan mempertahankan kedua bintang Michelin karena terbuka untuk reservasi umum.

Restoran utama, yang terletak di ruang bawah tanah, membuka pintu untuk umum pada tahun 1965 dan tetap berada di sebuah bangunan tua di sudut distrik Ginza sejak itu.

Kemudian, ketika Presiden AS Barack Obama melakukan perjalanan ke Tokyo pada tahun 2014, ia bergabung dalam daftar panjang tamu selebritas Ono.

Selain Obama, ada koki utama Prancis Joel Robuchon dan bintang Hollywood Hugh Jackman dan Katy Perry yang pernah menyambangi restoran ini.

Baca juga: Selama Memerintah, Ini 35 Destinasi Ikonik Dunia yang Dikunjungi Obama

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com