Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oleh-oleh dari Kebun Raya Bogor, Bibit Kantong Semar sampai Kreasi Tanaman Unik

Kompas.com - 18/05/2017, 16:10 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Kebun Raya Bogor ternyata memiliki oleh-oleh khas yang berbeda dengan oleh-oleh dari Kota Bogor.

Jika di Bogor kita bisa membawa pulang aneka kue talas, roti unyil dan yang lainnya, cobalah masuk ke Garden Shop di Kebun Raya Bogor (KRB). Di sana Anda bebas memilih buah tangan khas, mulai bibit tanaman langka, hingga kreasi suvenir unik dari tanaman.

Jejeran botol kecil setinggi 15 sentimeter berjejer rapi, lengkap dengan foto masa depannya di etalase. Kumpulan bibit tanaman itu siap dibeli wisatawan mulai harga Rp 10.000 - Rp 50.000. Jenis bibit dalam botol tersebut dari jenis anggrek, dan kantong semar.

"Disini selain jual bibit tanaman hias, buah, dan obat, juga jual tanaman langka dan unik seperti jenis-jenis anggrek langka dan kantong semar. Karena agar tanaman tersebut lebih memasyarakat lagi, dapat mengenal kekayaan flora indonesia," ujar Rizal selaku staf Garden Shop kepada KompasTravel, Selasa (16/5/2017).

KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Garden Shop Kebun Raya Bogor, menyediakan buah tangan mulai dari sticker, aksesoris, buku iptek, hingga bibit tanaman.

Bibit anggrek yang menjadi favorit wisatawan ialah anggrek bulan. Sedangkan yang langka ada anggrek raksasa dari Papua, anggrek hitam, dan anggrek panda. Sedang kantung semar ada ampularis, gacilis, rafflesiana, dan mirabilis.

Selain itu tanaman-tanaman lainnya pun dibuat kreasi, bibit bambu yang dirangkai untuk hiasan meja misalnya. Lalu ada bibit kaktus dengan berbagai bentuk unik, keduanya dijual Rp 40.000.

Tak hanya barang yang bisa dilihat, ada juga oleh-oleh camilan khas. Tentunya itu berbahan dasar tumbuhan, seperti kripik jamur tiram, kukis bekatul, hingga penyedap rasa alami dari jamur shitake. Itu semua dijual kisaran Rp 20.000 hingga Rp 28.000.

Bagi yang membawa anak, di sini juga banyak buku-buku dan CD tentang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK). Ada juga buku penelitian, hingga koleksi bunga-bunga Indonesia yang digagas isteri presiden keenam Indonesia, Ani Yudhoyono.

Bagi yang mencari suvenir, Anda juga bisa membeli aneka Batik Bogor bermotifkan bunga bangkai dan bunga raflesia Arnoldi seharga Rp 115.000, juga kaos bertema flora KRB Rp 45.000-Rp 100.000. Selain itu juga ada aneka kerajinan tangan seperti pot berlukiskan bunga raflesia, boneka horta, kerajinan tempat tisu dan laci dari kulit kayu.

Tertarik memiliki atau mengkoleksinya? Yuk main-main ke Garden Shop Kebun Raya Bogor. Tempat ini buka setiap hari pukul 07.30-16.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com