Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Banyak Pantai Senggigi di Google Maps, Ini Lokasi yang Sebenarnya

KOMPAS.com - Ada banyak tempat wisata yang tersebar di Pulau Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Salah satu tempat wisata yang berlokasi tidak jauh dari Ibu Kota NTB, Kota Mataram, adalah Pantai Senggigi.

Pantai ini berada di pesisir barat Pulau Lombok, sehingga menyuguhkan keindahan panorama sunset atau matahari terbenam saat cuaca cerah.

Indahnya sunset di Pantai Senggigi, Kompas.com saksikan sendiri saat berkunjung ke sana pada Selasa (29/8/2023).

Panorama sunset akan berdampingan dengan Gunung Agung yang merupakan atap tertinggi Pulau Dewata, Bali.

Salah lokasi Pantai Senggigi

Kompas.com menuju Pantai Senggigi dengan mengendarai motor dan dipandu oleh aplikasi penunjuk arah di smartphone, yakni Google Maps.

Tanpa berpikir panjang, Kompas.com langsung mengetikkan "Pantai Senggigi" di Google Maps dan mengikuti jalur yang ditunjukkan.

Namun setelah sekitar 30 menit berkendara dan hampir sampai lokasi yang ditunjukkan Google Maps, ternyata tidak ada jalan menuju pantai.

Hanya ada deretan resort dan restoran yang menghalangi jalan utama dengan kawasan pantai. Kompas.com pun sempat mengira bahwa Pantai Senggigi ada di dalam resort.

Lokasi Pantai Senggigi yang sebenarnya

Kompas.com pun sempat bertanya kepada seorang pedagang makanan di warung. Ternyata, Pantai Senggigi bukan berlokasi di titik awal Google Maps yang Kompas.com pasang.

Kompas.com sudah kebablasan berkendara selama 10 menit dari lokasi Pantai Senggigi yang seharusnya.

Lokasi Pantai Senggigi tepatnya berada di Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, NTB.

Pantai Senggigi ternyata berada sebelum Senggigi View yang berada tepat di samping jalan utama (apabila dari arah selatan atau Kota Mataram).

Jika menyusuri jalan pantai barat Pulau Lombok, nantinya setelah Beach Club Bale Solah, belok kiri tinggalkan jalan utama. Perjalanan pun sampai di Pantai Senggigi.

Agar tidak salah tempat, kamu bisa memasukkan nama "Pelabuhan Senggigi" di aplikasi Google Maps.

https://travel.kompas.com/read/2023/09/17/193113027/banyak-pantai-senggigi-di-google-maps-ini-lokasi-yang-sebenarnya

Terkini Lainnya

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

Travel Update
Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Travel Update
5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

Hotel Story
Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Travel Update
Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke