Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Kecele, Wisata Gunung Telomoyo Masih Tutup Saat Pemilu

KOMPAS.com - Sebagian orang kemungkinan akan lanjut berwisata setelah mencoblos dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Sebagai info dilansir dari kompas.com, Senin (12/2/2024), pemerintah menetapkan Rabu (14/2/2024) sebagai libur nasional.

Namun sebelum berwisata usai mencoblos, kamu perlu mencari tahu informasi buka atau tutup suatu tempat.

Ada beberapa tempat wisata yang tutup tanggal 14 Februari 2024, seperti Plunyon Kalikuning di Sleman, Yogyakarta, dan TWA Kawah Ijen.

Wisata Gunung Telomoyo tutup 14 Februari 2024

Salah satu tempat wisata populer di Kabupaten Magelang yang tutup saat Pemilu 2024 adalah Gunung Telomoyo.

Gunung setinggi 1.894 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini jadi favorit karena wisatawan bisa ke puncaknya dengan naik sepeda motor atau jip wisata.

Namun, wisata Gunung Telomoyo ternyata sudah tutup sejak Jumat (19/1/2024) akibat cuaca buruk berupa badai.

Badai itu merusak beberapa fasilitas di kawasan punca, seperti warung-warung makan, sehingga pengelola memutuskan menutup wisata sementara sampai cuaca kondusif.

"(Wisata Gunung Telomoyo) belum buka (14/2/2024)," kata salah satu pengelola wisata Gunung Telomoyo via Dalangan bernama Edi Sutrisno kepada Kompas.com, Senin (12/2/2024).

Ia melanjutkan, penutupan itu bukan disebabkan karena Pemilu 2024, melainkan cuaca di Gunung Telomoyo yang masih belum kondusif.

Sebagai info, cuaca buruk, seperti hujan deras masih sering melanda gunung ini pada awal 2024, sehingga membahayakan wisatawan.

https://travel.kompas.com/read/2024/02/13/123100427/jangan-kecele-wisata-gunung-telomoyo-masih-tutup-saat-pemilu

Terkini Lainnya

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Air Terjun Telunjuk Raung Banyuwangi: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke