Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Promosikan Ekoturisme di Estonia

Kompas.com - 18/02/2009, 09:16 WIB

TALLINN, RABU — Indonesia ikut ambil bagian dalam Tourest Travel Trade Fair 2009 yang digelar di Estonian Fair Centre, Tallinn, Estonia. Dalam pameran pariwisata terbesar di kawasan Baltik tersebut, Indonesia mempromosikan potensi  wisata alam atau ekoturisme.

Seperti diungkapkan Siti Azzah Murad Fungsi Sosbudpen KBRI Helsinki, Rabu (18/2), anjungan Indonesia menampilkan obyek pariwisata yang tersebar di seluruh kepulauan Nusantara, terutama Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.

"Pulau Bali masih menjadi tujuan wisata favorit rakyat Estonia," ujar Siti Azzah Murad seperti dikutip Antara. Fakta itu tecermin dengan banyaknya permintaan brosur serta pertanyaan dari para pengunjung mengenai wisata Pulau Dewata tersebut.

Anjungan Indonesia mendapat perhatian khusus saat diresmikan pembukaannya oleh Duta Besar RI untuk Republik Finlandia merangkap Republik Estonia, Harry Purwanto. Menteri Ekonomi dan Komunikasi yang juga mantan Perdana Menteri Estonia Juan Parts dan Menlu Estonia Urmas Paet ikut hadir dalam acara tersebut.

Dalam rangkaian pameran, KBRI Helsinki selain membuka stan promosi juga menampilkan pertunjukan kesenian dan pemutaran film multimedia tentang keanekaragaman budaya dan wisata Indonesia, serta pertunjukan seni bela diri pencak silat.

"Panitia penyelenggara Tourest 2009 secara khusus menyampaikan penghargaan special thanks kepada KBRI yang menampilkan pertunjukan seni budaya di panggung hiburan yang memikat pengunjung," ungkap Siti Azzah.

Pameran pariwisata Tourest Travel Trade Fair yang terbesar di Estonia itu diikuti 343 peserta, 26 di antaranya perwakilan dari negara-negara asing yang dihadiri lebih dari 23.000 pengunjung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

Hotel Story
Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Travel Update
4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

Travel Tips
6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

Travel Tips
Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Jalan Jalan
Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
8 Kesalahan Umum Harus Dihindari Saat Hiking dan Kemah

8 Kesalahan Umum Harus Dihindari Saat Hiking dan Kemah

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com