Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Lebaran, Ada Internet Gratis di Malioboro

Kompas.com - 15/09/2009, 08:39 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pariwisata Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) saat ini menyediakan fasilitas ’hot spot’ gratis bagi masyarakat yang tengah berada di kawasan Malioboro.
    
Kepala Dinas Pariwisata DIY, Tazbir di Yogyakarta, Senin (14/9) mengatakan, pengguna layanan internet segera dapat memanfaatkan fasilitas "hot spot" gratis di sepanjang Malioboro untuk berselancar di dunia maya.
    
"Kami akan menyediakan fasilitas hot spot gratis kepada masyarakat yang kebetulan tengah berada di sepanjang Malioboro," kata Tazbir.
    
Menurut dia, fasilitas hot spot tersebut akan dapat diakses dengan mudah dan nyaman oleh masyarakat dengan kecepatan akses yang cukup baik. "Menurut tim teknis yang menangani pemasangan hot spot, tidak ada kendala dalam memanfaatkan layanan tersebut," katanya.
    
Fasilitas hot spot gratis tersebut dapat dinikmati melalui alamat laman www.visitingjogja.com.
    
Sementara itu, khusus untuk menyambut libur Lebaran, Tazbir menyatakan, pihaknya juga akan membuka stan khusus yang memberikan pelayanan gratis kepada masyarakat untuk menikmati internet.
    
"Stan pertama ada di kantor Dinas Pariwisata yang kebetulan berada di kawasan Malioboro dan stan kedua ada di Benteng Vredeburg," katanya.
    
Tazbir menyatakan, akan ada sedikitnya lima komputer yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk mengakses internet secara cuma-cuma. "Kami akan membuka layanan tersebut pada 24-27 September mendatang," katanya.
    
Sebelumnya, Pemerintah Kota Yogyakarta juga telah melengkapi kawasan Malioboro sebagai jantung wisata di kota tersebut dengan fasilitas hot spot yang memiliki "band width" sebesar 3 mega byte per second (mbps).
    
Fasilitas hot spot dengan halaman muka "Malioboro Hot Zone" tersebut dipasang mulai dari Jalan Mangkubumi, Jalan Malioboro hingga ke titik nol kilometer.
    
Sebelumnya, Wakil Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti menyatakan, di halaman muka "Malioboro Hot Zone" tersebut juga tercantum beberapa menu diantaranya jadwal kereta api, pesawat, alamat hotel dan restoran serta berbagai toko serta indeks mata uang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com