Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UGM Bangun 1.017 Hunian Sementara

Kompas.com - 24/02/2011, 21:07 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Tim Studi Desain dan Perencanaan Permukiman Merapi Jurusan Teknik Arsitektur dan Perencanaan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta membangun 1.017 hunian sementara bagi pengungsi korban bencana erupsi Gunung Merapi.

"Kami saat ini sedang menyelesaikan 671 dari 1.017 hunian sementara di Dusun Gondang, Desa Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Hunian sementara itu direncanakan selesai dibangun pada pertengahan Maret 2011," kata ketua tim Ismudiyanto di Yogyakarta, Kamis (24/2/2011).

Konsep pembangunan hunian sementara tersebut mengadopsi dari arsitektur lokal dengan mengangkat karakteristik asal mula penduduk yang sebelumnya tinggal di sekitar kaki Gunung Merapi.

Pendekatan aktivitas, perilaku, lingkungan, dan tata ruang dituangkan dalam konsep fisik hunian sementara. "Konsep perencanaan dan desain yang kami buat itu akhirnya mendapat persetujuan dari gubernur DIY, bupati Sleman, dan dinas terkait," katanya.

Ia mengatakan tim yang beranggotakan delapan orang arsitek itu terlibat penuh selama pembanguan hunian sementara yang diberikan tenggat waktu selesai dalam 1,5 bulan.

Meskipun optimistis akan rampung pada pertengahan Maret 2011, pembangunan hunian sementara itu masih menghadapi beberapa kendala, di antaranya cuaca, tenaga kerja, dan bahan baku bambu.

"Bambu harus didatangkan dari luar DIY, karena bambu lokal terbatas dan kualitasnya kurang bagus. Kami terpaksa mendatangkan dari Jawa Barat dan Jawa Tengah," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com