Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciputra World Surabaya Miliki Eskalator Terpanjang di Asia Tenggara

Kompas.com - 14/03/2011, 07:11 WIB

KOMPAS.com – Superblok Ciputra World Surabaya segera beroperasi pada bulan Juni 2011. Mal dan apartemen akan beroperasi lebih dulu, menyusul kemudian hotel dan perkantoran. Salah satu kelebihan pusat perbelanjaan Ciputra World Surabaya adalah hadirnya eskalator terpanjang dari lantai dasar menuju lantai tiga, ke kawasan makan V-Walk.

Managing Director Grup Ciptra Harun Hajadi dalam percakapan dengan Kompas.com di Pekanbaru pekan lalu mengungkapkan, eskalator sepanjang 34 meter dan tinggi 16 meter ini berkecepatan 30 meter per menit. Waktu tempuh yang dibutuhkan dari ujung ke ujung 66 detik.

Mengapa dibuat eskalator terpanjang di Ciputra World Surabaya? Menurut Harun, pihaknya membuat kreasi agar pengunjung tetap dapat langsung ke tempat makan di V-Walk hingga larut malam pukul 24.00, tanpa harus terganggu dengan toko-toko di dalam mal yang sudah tutup pukul 22.00.

“Mudah-mudahan dengan konsep ini, tempat makan V-Walk tetap hidup. V-Walk merupakan tempat makan dengan desain kota lama Surabaya,” kata Harun, yang juga menantu tokoh properti Ciputra.

Direktur Grup Ciputra Nanik J Santoso menambahkan, mal Ciputra World Surabaya dengan luas kotor 89.000 meter persegi ini dibangun lima lantai di lahan seluas 7,7 hektar, atau luasnya mirip dengan Senayan City Jakarta.

“Kami membuat mal Ciputra World Surabaya sebagai mal gaya hidup, yaitu mal untuk tempat makan dan nongkrong. Mal ini terintegrasi dengan hotel. Seperti halnya mal Ciputra di Jakarta dan Surabaya yang terintegrasi dengan hotel yang selalu penuh, kami berharap mal dan hotel tetap penuh,” ungkap Harun Hajadi.

Okupansi Mal Ciputra World Surabaya sampai pertengahan Maret 2011 ini sudah terisi 86 persen dengan rata-rata penyewa yang menghadirkan merk kelas atas.

Perluasan mal sudah disiapkan sehingga ketika sudah saatnya diperluas, lahannya sudah ada. “Saat ini mal seluas 89.000 m2, dan kelak diperluas menjadi 200.000 m2 dengan nett rentable 55.000 m2. Itu mimpi kami,” kata Harun.

Ciputra World Surabaya diproyeksikan dibangun seluruhnya dalam waktu 10 tahun. Setiap dua tahun, kata Harun, pihaknya membangun dua menara. “Jadi masih ada lima menara lagi yang akan dibangun di Ciputra World Surabaya, yaitu empat menara apartemen dan satu menara perkantoran yang digabung dengan perkantoran,” ujarnya.

Harun optimistis Ciputra World Surabaya bakal ramai mengingat lokasi mal di Jalan Mayjen Sungkono Surabaya adalah lokasi strategis. Jalan ini menghubungkan kawasan hunian papan atas seperti CitraLand Surabaya dan Graha Famili di wilayah barat Surabaya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com