Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayam Goreng dan Kepiting Soka Bie Seng

Kompas.com - 15/04/2011, 09:29 WIB

KOMPAS.com - Kalau kita melewati jalur Pantura dari Jakarta menuju Jawa Tengah, kita akan melewati kota kecil bernama Tanjung, sekitar 15 menit setelah perbatasan Jawa Barat-Jawa Tengah. Kota ini berada antara Cirebon dan Brebes. Nah kalau Anda melewati kota Tanjung, cobalah mampir ke rumah makan Bie Seng. Letaknya ada di Jalan Cendrawasih nomor 123, sebelah kiri jalan kalau dari arah Losari menuju Brebes. Tidak sulit kok mencarinya.

Rumah Makan Bie Seng menyajikan masakan tradisional Indonesia ini sudah ada sejak tahun 1968, dan memang laris sampai sekarang. Karena berada di jalur Pantura, maka  banyak pelanggang yang berasal dari luar kota juga. Di daerah Tanjung memang tidak banyak pilihan rumah makan untuk disinggahi, saya rasa Bie Seng adalah salah satu rumah makan yang paling  kami rekomendasikan di daerah Tanjung. Selain tempatnya bersih, makanannya pun enak-enak.

Sebut saja seperti Ayam Panggang dan Kepiting Soka Gorengnya. Dua menu ini adalah kesukaan saya setiap kali singgah di rumah makan Bie Seng. Ayam Panggangnya berbumbu yang sangat lezat, seperti bumbu kecap yang terasa manis dan gurih. Daging ayamnya pun sangat lembut, terlebih lagi bumbu kecapnya tadi meresap sampai kedalam-dalamnya. Mantap rasanya. Apalagi kalau dalam keadaan panas, wuih mantap deh rasanya.

Nah kesukaan saya selain ayam panggang tadi adalah Kepiting Soka yang di goreng. Jarang banget menemukan kepiting soka yang digoreng biasa. Kebanyakan digoreng tepung, tapi di Bie Seng ini hanya digoreng biasa. Tapi jangan salah, meskipun hanya di goreng biasa, tapi ini juga terasa enak lho. Kulit kepitingnya yang lembut itu bisa kita makan, jadi seperti kriuk-kriuk dan lembut daging yang didalamnya.

Masih banyak lagi yang enak di Bie Seng, lauk yang disediakan juga banyak. Seperti lauk masakan rumah. Soal rasa memang Bie Seng tidak perlu di ragukan lagi, enak lah pokoknya. Harganya pun tidak mahal, untuk sepiring nasi, kepiting soka, aya panggang, dan oreg tempe hanya di hargai sekitar Rp 27.000 saja. Jadi kalau anda sedang melintas perbatasan Jawa Barat-Jawa Tengah, cobain deh rumah makan Bie Seng yang ada di Tanjung ini. Kepiting Soka Goreng dan Ayam Panggangnya sangat layak untuk anda cicipi. (Ita)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com