Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keripik Biadab di Rumah Sambel

Kompas.com - 24/01/2012, 13:22 WIB

ADA rumah makan menyediakan sambal sebagai menu utamanya. Di buku menu yang tertera pertama adalah sambal. Kalau konsumen tidak cocok dengan sambal yang ditawarkan, bisa memesan sambal kesukaannya

Hanya ada di Rumah Sambel konsep tersebut disajikan. Pada awalnya sambal yang mereka buatkan memang sudah disediakan. Ada 10 macam sambal: sambal bajak, sambal kecap, sambal tomat, sambal super, sambal dabu dabu, sambal bawang, sambal matah, sambal terasi mentah, sambal terasi matang, dan sambal goang.

Setiap konsumen datang, ke-10 jenis sambal tersebut langsung dihidangkan bersamaan. Meski pada akhirnya tidak semua dihabiskan atau disentuh konsumen. Lalu pada perkembangannya, sambal dibuat atas permintaan konsumen.

"Mereka bisa minta sambal apa saja, sebisa mungkin kami buatkan asalkan bahannya tersedia. Pernah suatu saat ada yang minta dibuat sambal tempe, kami buatkan," ujar Rizano, pemilik Rumah Sambel.

Tingkat kepedasan dari sambal tersebut juga bisa disesuaikan dengan lidah konsumen. Standar kepedasan yang dibuat Rumah Sambel sebenarnya cukup pedas yakni dengan 10 buah cabai rawit merah. Bisa terbayang kan pedasnya?

Semua sambal dibuat secara mendadak, kecuali sambal untuk menu paket. Biasanya menggunakan sambal bajak, dimana semua bahannya sudah dimatangkan terlebih dahulu sebelum dihaluskan. Lalu digoreng kembali. Atau bisa juga semua bahan dihaluskan, baru digoreng.

Kami sempat mencicipi sambal goang, terdiri dari kacang panjang mentah yang dipenyet dengan sambal. Nah sambal asal Sunda ini terdiri dari cabai rawit, bawang putih, garam, dan kencur.

Sambal goang ini mengingatkan saya pada sambal penyet kacang panjang dari kampung halaman, Surabaya. Bahan dasarnya menggunakan kacang panjang mentah, tetapi sambalnya memakai terasi dan bawang merah, tanpa kencur.

"Yah memang setiap daerah memiliki kekhasan masing-masing. Makanya bila tidak cocok bisa kok dibuatkan yang sesuai dengan selera. Seperti sambal goang ini ternyata ada perbedaannya antara Jawa Timur dan Sunda," kata Rizano yang bekerja di bidang event organizer ini.

Ada satu menu cabai namanya ase cabai hijau. Berupa cabai hijau besar yang hanya ditaburi garam lalu digoreng. Rasanya tidak pedas. Untuk harga sambal seporsinya hanya Rp 4.000.

Rumah Sambel yang berada di Jalan Asem Baris Raya 126, Kebonbaru, Jakarta Selatan, hadir sejak tanggal 29 Januari 2010. Awal mulanya pendirian tempat kuliner serba pedas terinspirasi dari sebuah obrolan iseng yang sama-sama memiliki hobi makan pedas.

Ke depannya, Rizano akan lebih banyak mengembangkan sambal sampai ke pelosok daerah. "Biasanya kalau mendapat proyek di daerah tidak lupa mencicipi aneka sambalnya lalu dicoba," ujarnya.

Menu rumahan

Tentunya Anda tak hanya makan sambal dengan nasi saja untuk mengisi perut yang lapar. Beberapa lauk juga tersedia seperti ayam goreng, bakar, ikan asin, dadar telur, empal, dan perkedel.

Kecenderungan menu yang tersedia tidak jauh berbeda dengan menu rumahan. Di rumah makan itu konsumen bisa memesan makanan sesuai keinginan.

Misalkan hanya ingin makan nasi dengan telor ceplok saja. Tersedia juga beberapa menu paket dengan harga Rp 8.000-Rp 15.000.

Sebagai contoh, paket telur goreng, terdiri dari nasi putih, telur dadar atau telur mata sapi, tahu, tempe, lalap, dan sambal bawang seharga Rp 8.000.

Atau paket Rp 15.000 dengan berbagai pilihan paket ikan, ayam, udang, atau empal dengan pelengkap yang sama dengan paket telur.

Untuk sayurannya bisa dipilih sebagai berikut, rujak kangkung, pencok kacang panjang, lalap rebus saus pecel, pencok leunca, lalapan mentah, tumis hot toge jambal. Dengan harga dipatok berkisar Rp 2.000-Rp 6.000 per porsi.

Setelah puas merasakan rasa pedasnya makanan di Rumah Sambel, jajanan seperti keripik biadab yang terbuat dari opak singkong, basreng atau bakso goreng, keripik singkong, gurilem yang rasanya juga tak kalah pedasnya bisa digunakan sebagai oleh-oleh atau cemilan. Harga 15.000 per bungkus.

Rumah Sambal ini sangat sederhana, berada di pelataran rumah yang juga kantor milik Rizano. Tempatnya setengah terbuka, dengan dapur ada di bagian depan.

Jika ingin ke Rumah Sambal berikut panduan menuju ke lokasi, dari terminal Kampung Melayu ke arah Tebet, jangan naik flyover tetapi belok kiri ke Jalan Asem Baris Raya. Setelah ketemu mini market di sebelah kiri, kira-kira 200 meter Rumah Sambel ada di sebelah kanan jalan.

Kalau dari Pancoran ke arah Cawang, setelah melewati halte bus stasiun Cawang, belok kiri ke Jalan Asem Baris Raya. Setelah ketemu mini market di sebelah kiri, kira-kira 300 meter Rumah Sambel ada di sebelah kiri.

Aturan membuat sambel

Membuat sambal kedengarannya gampang. Tetapi membuat sambal yang segar dan lezat serta memenuhi syarat kesehatan bukanlah hal yang sepele.

Anda perlu memahami beberapa hal. pertama fungsi sambal itu sendiri. Sambal adalah pelengkap hidangan, entah itu untuk makan besar (hidangan) seperti santap siang atau santap malam maupun kudapan seperti risoles ataupun semangkuk baso.

Fungsinya sebagai pelengkap, maka kuantitas dan penyajiannya harus baik agar menyempurnakan makanan utama tadi.

Kedua mengenai bahan dan pengolahannya. Bahan sambal haruslah segar dan baik karena selain mempengaruhi cita rasa kualitas bahan juga akan menentukan daya tahan simpannya (kedaluwarsa).

Pengolahan pun harus tidak sekedar memenuhi resep standarnya tetapi juga dengan pemahaman atas langkah-langkah pembuatan dan pengolahan yang baik dan higienis. (dam)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com