Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semak Garam Hingga Pohon Raksasa di King Park Perth

Kompas.com - 08/03/2012, 13:10 WIB
Irene Sarwindaningrum

Penulis

KOMPAS.com - Kawasan Barat Australia begitu kaya dengan beragam tanaman. Dari bunga-bunga liar, semak-semak yang menghasilkan garam, hingga pohon raksasa penyimpan air yang bisa menjadi pertolongan pertama di tengah kekeringan.

Semua tanaman ini pernah menjadi bagian penting dalam kehidupan bangsa Aborigin di masa lalu. Kini, kekayaan hayati itu dilestarikan di Botanic Garden yang berada di taman kota Kings Park, Perth, Western Australia.

Beberapa wartawan Indonesia mendapat kesempatan berkeliling di salah satu taman kota terluas di dunia itu pada Desember 2011 lalu dalam sebuah program yang diselenggarakan Tourism Western Australia bekerjasama dengan Singapore Airlines.

Berlokasi di atas Swan River (sungai Angsa), Kings Park yang luasnya mencapai 400,6 hektar menyimpan berbagai tumbuhan asli kawasan Barat Australia (Western Australia) termasuk ratusan spesies bunga liar.

Botanic Garden Western Australia sendiri berada dalam kawasan taman itu dengan luas sekitar 17 hektar. Memandang ke bawah dari taman yang dibangun sekitar tahun 1872 tersebut, terlihat perahu-perahu layar berlalu-lalang di Swan River (sungai angsa) yang berada di bawah taman.

Sungai yang terpelihara dan terlihat bersih itu memiliki makna penting dalam sejarah Aborigin. Titik pertemuan Swan River dan dua sungai besar lainnya konon menjadi lokasi bertemunya berbagai suku Aborigin di masa lalu. Greg Nannup, seorang Autralia keturunan Aborigin memandu tur setengah hari kami.

Greg yang juga ahli dalam kultur dan budaya Aborigin itu menjelaskan bagaimana tanaman-tanaman tersebut sangat penting bagi kehidupan Suku Aborigin. Salah satu tanaman yang paling unik adalah semak garam (Saltbush). Daunnya yang kecil dan tebal tampak berselaput putih dari karena terlapisi butiran halus garam-garam alami. 

Saat dijilat, daun semak-semak yang tumbuh di daerah kering hingga padang pasir di Western Australia itu terasa asin di lidah. "Semak ini mengambil garam dari air yang diserapnya lalu dibawa ke permukaan daun," kata Greg menerangkan. Menurut Greg, Suku Aborigin menggunakan semak itu untuk salad, masakan, serta obat-obatan.

Saat ini, semak garam juga dibudidaya menjadi asupan bagi ternak domba karena kandungan garam alaminya baik untuk ternak itu.  Beralih ke bagian lebih jauh ke dalam taman, sebuah pohon menjulang tinggi dengan batang menggembung seperti botol air raksasa.

Inilah pohon boab ( Adansonia gregorii) yang bisa tumbuh menjadi pohon raksasa dengan lingkar batang lebih dari jangkauan rentangan tangan tiga orang dewasa jika dibiarkan tetap hidup. Pohon boab tertua di Australia Barat konon telah berusia 758 tahun.

Di musim panas seperti Bulan Desember di Australia, pohon boab meranggas tanpa daun dan menyisakan ranting-rantingnya yang kekar. Namun saat hujan mengguyur, ia akan kembali bersemi dengan daun yang rimbun menghijau. Batangnya yang menggembung berwarna coklat, kata Greg, mampu menyimpan ribuan liter air.

Air simpanan itu akan keluar jika batang pohon dilubangi. Oleh sebab itu, pohon boab yang juga tumbuh di daerah gurun dan dataran kering Australia Barat itu dapat menjadi penolong sementara di tengah kekeringan.

Buah pohon boab yang rasanya manis pun mempunyai kandungan vitamin c sangat tinggi. Balga Dari berbagai koleksi tanaman itu, pohon rumput (grasstree) merupakan tanaman terpenting bagi kehidupan suku Aborigin di masa lalu. Suku Aborigin menamai pohon bernama latin Xanthorrhoea preissii itu balga.

Bentuknya bersahaja nyaris tanpa keindahan. Pohon rumput tumbuh memanjang dengan helai-helai daun yang kaku berwarna hijau tua mirip rumput panjang di sisi-sisi batangnya. Kumpulan bunga dan buahnya menempel pada batang berbentuk tongkat yang bisa memanjang hingga dua meter.

Batang bunga dan buah balga ini biasa digunakan untuk kayu api karena mudah terbakar dan tahan lama. Di masa lalu, Suku Aborigin mencampur getah balga dengan arang dan kotoran kanguru untuk membuat lapisan sejenis lem.

Campuran berwarna hitam pekat yang dapat mengeras itu digunakan untuk melapisi alat-alat batu dan kayu Aborigin, seperti kampak maupun gagang pisau. Salah satunya gunanya adalah memperkuat sambungan-sambungan di perkakas.

"Ada juga bagian mirip umbi di dalamnya yang biasa dimakan. Rasanya mirip kelapa," ujar Greg menerangkan berbagai kegunaan pohon itu. Greg mengatakan, di masa modern ini, sudah ada 22 kegunaannya terdaftar. Jumlahnya masih mungkin terus bertambah.

Saat ini getah balga digunakan sebagai bahan tambahan fiber glass, lem, plitur, dan masih banyak lagi. Namun, tidak saja tanaman-tanaman "kuno" yang dikoleksi di Botanic Garden di salah satu dari beberapa taman kota di Perth itu.

Di salah satu bagian taman tersebut, ditanam juga sebuah pohon hasil rekayasa genetika para ilmuwan. Daunnya yang kuning terang membuat pohon dari jenis peppermint itu terlihat mencolok di tengah pohon-pohon lain yang berwarna hijau.

Pohon hasil rekayasa ini juga dipasarkan ke toko-toko tanaman namun sayangnya tak terlalu tahan dalam cuaca panas. Botanic Garden juga mengoleksi beragam jenis bunga liar yang pernah menjadi ikon pariwisata Western Australia.

Setiap daerah di Western Australia itu memiliki fauna khas masing-masing. Di sela-sela dedaunan yang rimbun di Kings Park, berbagai jenis burung juga terlihat mengintip, beberapa terlihat sambil mengasuh anak-anaknya. Berbagai flora dan fauna ini melengkapi daya tarik Kings Park. 

Namun kekayaan Kings Park tak semata terletak pada beragam jenis flora dan fauna yang terpelihara di dalamnya. Lebih dari itu, taman kota ini menjadi semacam ruang yang aman dan nyaman untuk bertemu dan berkumpulnya warga Perth.

Di musim liburan, mereka datang untuk piknik, berjalan-jalan, bersepeda, atau sekedar membaca buku di bangku taman. Sungguh membuat iri karena begitu langka di Indonesia. (Irene Sarwindaningrum dari Perth, Australia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com