Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 6 Wisata Sungai Pilihan di Indonesia

Kompas.com - 08/07/2012, 13:50 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

Wisata dengan bus air cocok bagi Anda yang senang berwisata religi. Bus air dapat menampung hingga 50 orang. Jika menunggu bus air terasa lama, Anda bisa menyewa speed boat dengan harga Rp 100.000 – Rp 150.000.

Sementara itu, wisata di seputaran tepi Sungai Musi juga tak kalah menariknya. Datang saja pada sore hingga malam hari, makan Anda akan disuguhi keindahan matahari terbenam dari tepi sungai. Lalu lampu-lampu mulai menyala menerangi malam di tepi Sungai Musi. Begitu romantis.

Cave Tubing di Sungai Kalisuci, Yogyakarta

Berbekal helm pelindung, jaket pelampung, dan ban karet, wisatawan diajak menyusuri sungai bawah tanah. Ya, cave tubing di Gunungkidul tengah naik daun.

Susuri Kalisuci yang terletak di Semanu, Gunungkidul, Yogyakarta. Tak sekedar menelusuri sungai, wisatawan juga melewati gua-gua bawah tanah. Ada sensasi mendebarkan saat sesekali kegelapan menyelingkup.

Sebagai paduan antara aktivitas menyusuri gua atau caving dan body rafting atau berarung jeram menggunakan tubuh, wisatawan  merasakan tantangan adrenalin saat melewati bebatuan dan jeram.

Pengarungan semakin menegangkan saat memasuki gua. Sontak suasana gelap dan pencahayaan hanya dari lampu kecil di helm. Mau mencoba sensasi menelusuri gua dan sungai di saat bersamaan?

Menurut Cahyo Alkantana, penyedia cave tubing di Kalisuci, biaya untuk merasakan cave tubing adalah Rp 65.000 – Rp 100.000. Harga tersebut sudah termasuk perlengkapan cave tubing dan pemandu.

Jika mengambil paket Rp 100.000, maka peserta juga mendapatkan makan. Hanya saja, minimal peserta adalah 5 orang. Jika Anda datang sendiri, maka Anda harus menunggu rombongan lain untuk bisa ikut pengarungan.

Spa di Tepi Sungai Ayung, Bali

Sungai Ayung terletak di Ubud, Gianyar, Bali. Sungai yang membentang dari Denpasar ke Gianyar itu telah lama memukau wisatawan. Biasanya, kegiatan wisata yang umum dilakukan di sungai ini adalah arung jeram.

Namun, sebuah resor di Ubud menawarkan spa persis di tepian Sungai Ayung. Jika biasanya tamu yang akan dipijat tidur di dipan khusus untuk spa, di Nandini Bali Resort & Spa, tamu akan tiduran di atas batu kali yang besar.

Bisa juga di gazebo yang tersedia di tepi sungai. Lalu, spa pun dimulai. Jadi bayangkan, tubuh Anda menikmati sensasi pijatan di tengah alam terbuka sambil diiringi gemericik air sungai. Tertarik mencoba spa di tepian Sungai Ayung? Siap-siap merogoh kocek Rp 1.100.000 untuk paket "Spa on The Rock" ini.

Anda bisa memilih rangkaian perawatan spa seperti Princess Lulur Bath, Cleopatra Milk Bath, Passion Coffee Bath, Ecztatic Green Tea Bath, atau Spirit Spice Bath. Perawatan spa berlangsung selama dua jam.

Berbelanja di Sungai Martapura, Kalimantan Selatan

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com