Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Religi dan Bahari, Wisata Andalan Aceh

Kompas.com - 08/11/2012, 09:06 WIB

BANDA ACEH, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Aceh akan menambah destinasi wisata sebagai gebrakan untuk mempromosikan potensi daerah. Hal ini untuk menarik minat wisatawan berkunjung ke wilayah itu.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Provinsi Aceh Adami Umar di Meulaboh Rabu (8/11/2012), mengatakan masih banyak daerah wisata bernilai ekonomis di Aceh yang belum terdata dan dimanfaatkan sesuai potensi.

"Yang terdepan kita libatkan adalah media, dengan adanya informasi keindahan kawasan wisata yang baru nantinya diketahui masyarakat dunia dan sasaran utama Pemerintah Aceh adalah wisatawan luar negeri Asia Tenggara sebanyak-banyaknya berkunjung," imbuhnya.

Menurutnya, di Aceh ada dua pengembangan destinasti wisata yang dapat dijual kepada wisatawan domestik dan luar negeri. Seperti, lanjut Adami, obyek wisata budaya yang khas dengan Islam, misalnya wisata religi dan situs sejarah. Serta, obyek wisata alam, misalnya wisata bahari atau laut.

Gempa dan tsunami 26 Desember 2004, katanya, merupakan salah satu isu yang membuka peluang bagi Aceh berbenah dan menghidupkan kembali daerah destinasti wisata.. Sehingga mampu meningkatkan pendapatan sekaligus meningkatkan taraf ekonomi masyarakat.

Adami Umar yang baru mejabat sebagai Kadisparpora Aceh ini, andalan Aceh lainnya dalam pengembangan wisata ke depan adalah budaya dan syariah. Keunikan ini jarang dimiliki daerah lain sehingga perlu dikemas sedemikian indah agar menjadi daya tarik wisata.

"Namun terpenting dalam pengembangan wisata ini paradigma berfikir negatif masyarakat perlahan harus dirubah, sebab ini juga berpengaruh terhadap maju Aceh dalam mempromosikan wisata," tuturnya.

Lebih lanjut Adami mengatakan kepada masyarakat di Aceh Barat, bahwa pihaknya akan memprioritaskan pengembangan wisata di bagian pantai barat Aceh, khususnya wisata alam bahari dan situs sejarah seperti makam pahlawan pejuang agama Islam di Aceh.

Kata dia, potensi kandungan bumi di wilayah pantai barat Aceh seperti emas dan batu bara dikenal banyak akan habis bila terus terkuras. Sebaliknya, pengembangan destinasti wisata semakin bertambah bila dimanfaatkan secara baik.

Semua potensi daerah wisata Provinsi Aceh, tuturnya, akan disampaikan dan diumumkan saat launching Visit Aceh Year 2013 di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreaktif yang direncanakan pada Senin (12/11/2012).

"Insya Allah semua potensi wisata akan kita umumkan, apalagi wilayah pantai barat Aceh, masyarakat tidak usah berkecil hati, karena perhatian pemerintah merata untuk memperkenalkan semua kawasan wisata," katanya.

Adami menjelaskan, setiap tahun jumlah wisatawan yang datang ke Aceh semakin bertambah terutama wisatawan dari Asia Tenggara dan Eropa, akan tetapi masih sangat sedikit obyek wisata yang dapat dikunjungi mereka.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com