Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelezatan Soto Kuning Khas Bogor

Kompas.com - 29/11/2012, 06:37 WIB

KOMPAS.com - Siapa tak kenal salah satu makanan khas bogor ini, soto kuning sudah cukup identik dengan kota Bogor. Jadi cukup banyak penjual soto kuning di daerah Bogor ini. Dan yang sudah sering jadi rekomendasi penjual soto kuning enak di Bogor berjualan di Jalan Surya Kencana Bogor.

Wisata kuliner di Bogor memang tidak ada bosannya. Saya dan teman-teman hampir satu bulan sekali pergi ke Bogor dan hanya untuk berwisata kuliner. Dan kalau membahas soto kuning tentu pikiran saya hanya tertuju ke soto kuning pak Yusup yang berjualan di Jalan Surya Kencana ini.

Soto Kuning Pak Yusup berjualan di samping Bakso Kikil Pak Jaka yang sudah terkenal juga, dan termasuk salah satu tempat favorit kita juga kalau pas ke Bogor. Tapi jangan salah beli ya, soto kuning pak Yusup yang kami maksud berjualan mulai jam 14.00, karena di tempat yang sama dari pagi juga ada penjual soto kuning.

Kalau weekend tiba sepanjang jalan ini penuh sesak dengan kendaraan, dan kalau diperhatikan memang rata-rata plat B yang banyak parkir di sini, termasuk saya he-he...

Di mana kelezatan Soto Kuning Pak Yusup ini? Soto kuning ini memang kuahnya menggunakan santan, jadi pasti gurih dan lezat, dan biasa menggunakan rendaman daging sapi supaya lebih berkaldu.

Dan kalau kita mau pesan, kita bisa memilih sendiri, jadi sudah di display potongan-potongan daging dan jeroan. Kalau saya terus terang jarang sekali makan jeroan, jadi pasti memilihnya hanya daging saja.

Saya biasa pesan satu porsi berisi 3 potong daging. Oh iya disini juga ada dua macam daging, yaitu daging goreng dan daging biasa. Memang kalau mau coba yang agak berbeda. Cobain daging gorengnya deh, karena permukaan dagingnya lebih garing, tetapi tetap empuk. Sambalnya juga menambah enak soto kuning ini. Selamat mencoba! (Frans)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Travel Update
5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

Jalan Jalan
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Travel Update
Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com