Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KRL Malam Tahun Baru Antar Warga Pergi-Pulang

Kompas.com - 26/12/2012, 12:10 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — PT KAI (Persero) memberikan kado akhir tahun bagi para pengguna KRL dengan menyediakan perjalanan KRL khusus untuk memfasilitasi animo masyarakat sekitar Jakarta untuk menghabiskan malam pergantian tahun 2012-2013 di Ibu Kota. Perjalanan tambahan telah disiapkan untuk relasi Bekasi-Jakarta dan Bogor-Jakarta.

"Kami berupaya memberikan layanan terbaik bagi masyarakat khususnya yang bertempat tinggal di wilayah Depok, Bogor, dan Bekasi sehingga dapat membantu warga untuk kembali ke tempat tinggalnya setelah merayakan malam pergantian tahun di beberapa pusat hiburan yang ada di Jakarta," kata Mateta Rijalulhaq, Manajer Humas PT KAI Daops 1 Jakarta, dalam siaran pers yang diterima Kompas.com di Jakarta, Rabu (26/12/2012).

Penambahan jam pelayanan dan operasional KRL Jabodetabek diterapkan khusus untuk relasi Bekasi-Jakarta dan Bogor-Depok-Jakarta. Perjalanan KRL akan ditambah hingga mendekati tengah malam.

Setelah pergantian tahun, KRL akan kembali bertolak ke Bekasi dan Depok-Bogor. Untuk relasi Bekasi-Jakarta, KRL berangkat dari Stasiun Bekasi pukul 22.00 WIB dan tiba di Stasiun Jakarta Kota pukul 22.48 WIB. KRL akan berangkat kembali menuju Bekasi pada 01.00 WIB dan tiba di Stasiun Bekasi pada pukul 01.47 WIB.

Untuk relasi Bogor-Jakarta Kota akan berangkat dari Stasiun Bogor pukul 22.00 WIB dan tiba di Stasiun Jakarta Kota pukul 23.21 WIB. KRL berangkat kembali menuju Bogor pada pukul 01.05 WIB dan tiba di Stasiun Bogor 02.28 WIB.

"Selain itu, juga membantu mengurangi kemacetan jalan raya dari arah Bogor dan Bekasi yang akan menuju Jakarta," sambung Mateta.

Pola operasi perjalanan KRL tambahan tersebut tidak menggunakan sistem "loopline". Itu artinya, perjalanan ke kedua stasiun tujuan tidak akan dibarengi penurunan penumpang di stasiun transit atau pergantian KRL.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

    Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

    Travel Tips
    Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

    Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

    Travel Update
    Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

    Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

    Travel Update
    Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

    Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

    Travel Update
    Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

    Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

    Travel Tips
    Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

    Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

    Travel Update
    Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

    Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

    Hotel Story
    3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

    3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

    Travel Tips
    Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

    Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

    Jalan Jalan
    Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

    Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

    Travel Update
    5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

    5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

    Jalan Jalan
    Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

    Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

    Travel Update
    5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

    5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

    Travel Tips
    Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

    Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

    Jalan Jalan
    Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

    Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

    Travel Update
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com