Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastika: Jangan Khawatir Datang ke Bali

Kompas.com - 30/04/2013, 14:18 WIB

DENPASAR, KOMPAS.com - Gubernur Bali Made Mangku Pastika siap menjamin keamanan wisatawan Australia selama berada di Pulau Dewata dengan meminta polisi mengusut kasus perampokan dan pemerkosaan terhadap wisatawan asal negeri kanguru itu beberapa waktu lalu.

"Jangan khawatir datang ke Bali. Kami siap membantu, melayani, dan memberikan jaminan keamanan. Kami akan memerangi segala bentu kejahatan," kata Pastika di Denpasar, Selasa (30/4/2013).

Leylani Kate Taylor (28), wisatawan asal Perth, Australia, diperkosa, Sabtu (27/4/2013) dini hari di Vila Damais, Kuta Utara, tempatnya menginap. Ia berkunjung ke Pulau Dewata bersama keluarganya dengan tujuan berlibur.

Ketika perampok masuk ke dalam kamar, korban saat itu sedang tertidur pulas sendirian dan saat kejadian, petugas keamanan vila sedang tidak berjaga.

"Kejadian ini memprihatinkan sekali. Saya harus mengambil langkah-langkah, berbicara dengan aparat keamanan untuk mencoba mencegah hal-hal ini terulang kembali. Sekarang tugasnya bagaimana menangkap pelaku," kata mantan Kapolda Bali itu.

Calon Gubernur Bali pada pilkada 15 Mei mendatang itu mengingatkan bahwa yang tidak kalah penting adalah melakukan langkah-langkah preventif dan preemtif. Pastika mengakui pula kalau privasi wisatawan di vila itu penting, namun tentu tidak boleh mengesampingkan sisi keamanan.

"Kalau tempatnya jauh-jauh dan sepi sekali, ini mengundang orang untuk berniat jahat.  Privasi penting, keamanan juga penting. Oleh karena itu jangan terlalu privasi, harus ada satpamnya di situ," kata Pastika.

Gubernur Bali berharap pengelola vila dapat memanfaatkan petugas keamanan lokal dari desa adat, seperti pecalang supaya kasus serupa tidak terjadi lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com