Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sail Raja Ampat Siap Digelar

Kompas.com - 10/08/2014, 10:41 WIB
RAJA AMPAT, KOMPAS.com - Persiapan acara Sail Raja Ampat 2014 yang akan digelar 17 sampai 23 Agustus 2014 di Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat sudah mencapai 90 persen. "Hal tersebut menepis kekhawatiran masyarakat akan isu ketidaksiapan penyelenggaraan Sail Raja Ampat akibat beberapa kendala seperti kebakaran beberapa waktu lalu," kata Sekretaris Dewan Kelautan Indonesia, Dedi H Sutisna sebagai Sekretaris Panitia Pelaksana Tingkat Pusat mewakili Menteri Kelautan dan Perikanan pada rapat koordinasi Sail Raja Ampat 2014 di Kota Waisai, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat, Sabtu (9/8/2014).

Menurut Dedi, segala kebutuhan terkait akomodasi dan transportasi kegiatan tengah dipersiapkan sebaik mungkin oleh panitia lokal. Rapat koordinasi pun dilakukan hampir seluruh Kementerian/Lembaga terkait, termasuk dengan Pemerintah Daerah dan BUMD.

Semua kegiatan pembangunan dan fasilitas yang mendukung kegiatan Sail Raja Ampat 2014 dijadwalkan rampung pada 17 Agustus 2014. "Pengaturan akomodasi dan fasilitas umum akan disiapkan sebaik mungkin oleh penanggung jawab bidang secara profesional dan proporsional sehingga para tamu dapat terakomodir dengan baik," ujar Dedi.

Dedi memaparkan, hotel atau penginapan untuk tamu yang datang sudah disiapkan di Kota Sorong maupun di Kabupaten Raja Ampat. Penerbangan menuju Sorong dilayani beberapa maskapai nasional sedangkan dari Sorong ke Raja Ampat hanya dengan Susi Air berkapasitas 14 orang.

Penyeberangan Sorong menuju Waisai (PP) akan dilayani kapal perintis dan kapal wisata serta kapal ASDP dengan rute Sorong-Saonek dan Waisai. "Transportasi laut mulai pekan depan sudah siap melayani ribuan tamu undangan dari dalam dan luar negeri," kata Dedi.

KOMPAS.com/Icha Rastika Suasana sore hari di Pantai Waisai Tercinta (WTC), Raja Ampat.
Dedi menjelaskan, menjelang acara puncak terdapat tujuh agenda penting yang akan digelar, yaitu Upacara HUT ke-69 Kemerdekaan RI di Waisai, Raja Ampat. Kedua, Pentas Budaya Festival Raja Ampat selama satu minggu sejak 18 Agustus 2014, dan agenda ketiga Pameran Potensi Daerah pada 19-23 Agustus 2014 di Lapangan Bola Kota Waisai, Raja Ampat.

Agenda keempat, Diplomatic Tour pada 20-22 Agustus 2014. Kelima, Tour VIP pada 21 Agustus 2014, khusus untuk para menteri dan kepala lembaga yang akan mengunjungi objek pembangunan di Raja Ampat.

Khusus untuk Presiden dan rombongan, panitia telah menyiapkan agenda keenam yaitu Tour VVIP pada 22 Agustus 2014. "Sedangkan agenda ketujuh atau agenda utama yaitu acara puncak akan dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus 2014 di Pantai Waisai Torang Cinta, Kota Waisai," katanya.

"Sail Raja Ampat 2014 merupakan acara kelautan internasional tahunan yang memformulasikan kegiatan pelayaran di wilayah laut dan aktifitas lainnya yang berbasis kelautan dengan leading sector pariwisata bahari," tambah Dedi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com