Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelindo Kaji Pelabuhan Wisata Marina di Benoa

Kompas.com - 02/10/2014, 10:08 WIB
DENPASAR, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Djarwo Surjanto mengatakan rencana pembangunan reklamasi Pelabuhan Benoa yang berada di sisi utara untuk wisata marina masih melakukan kajian dan konsolidasi perizinan ke instansi terkait.

"Kami memang berencana melakukan pembangunan reklamasi di kawasan utara Pelabuhan Benoa dalam upaya mendukung program Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sebagai kawasan pelabuhan wisata marina," katanya di sela peresmian gedung terminal domestik di Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, Bali, Rabu (1/10/2014).

Menurut Djarwo, saat ini pihaknya masih melakukan kajian dan pengurusan izin proyek pembangunan tersebut. Mekanisme pengurusan izin saat ini sedang dalam proses.

"Kami tidak bisa memastikan kapan proyek itu selesai, karena kajian dan proses izin saja masih dalam jalan. Memang proyek tersebut berada di teritorial pelabuhan, tetapi tetap berkoordinasi dengan instansi terkait," ucapnya.

Jika kajian dan izin dari instansi selesai, lanjut Djarwo, pihaknya siap membangun fasilitas penunjang wisata marina itu. "Kami sudah siap dana. Sekarang misalnya selesai kajian dan izinnya mulai besok bisa dikerjakan," ucapnya dengan tidak menyebut bangunan apa saja dibangun di areal tersebut.

Sejumlah masyarakat mengkhawatirkan tanah dan pasir hasil pendalaman di sekitar dermaga Pelabuhan Benoa yang saat ini sudah mengunung tersebut akan digunakan mereklamasi di sisi utara pelabuhan itu.

"Di sisi utara timbunan tanah dan pasir itu sudah mengunung. Kalau itu digunakan mereklamasi sekitar pelabuhan apa tidak menimbulkan dampak negatif. Karena itu Pemerintah Provinsi Bali harus melakukan kajian mendalam agar tidak merugikan Pulau Dewata ke depan," kata Wayan Sudi, seorang warga Kota Denpasar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Travel Update
Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Travel Update
Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Travel Update
Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Travel Update
Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Travel Update
Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Ini 10 Tempat Wisata Luar Ruangan di Jakarta yang Bisa Dikunjungi

Jalan Jalan
Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Imbas Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Sandiaga Berharap Potensi Studi Tur Tidak Berkurang

Travel Update
Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com