Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/10/2014, 12:07 WIB
EditorI Made Asdhiana
MATARAM, KOMPAS.com - Sejumlah anggota DPRD Nusa Tenggara Barat sangat menyayangkan dan menyesalkan atas kasus pencurian dan perampokan yang menimpa para pemilik dan pengelola hotel yang rata-rata dimiliki warga negara asing (WNA) di kawasan wisata Pantai Kuta, Kabupaten Lombok Tengah.

"Kami sadar rasa aman sangat dibutuhkan, bukan hanya wisatawan tetapi masyarakat pun juga berharap seperti itu, kalau boleh saya sebut ini sudah merupakan kejahatan," kata anggota DPRD NTB H Burhanudin saat menerima keluhan para pemilik dan pengelola hotel serta restoran yang tergabung dalam Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) NTB di Mataram, Senin (13/10/2014).

Menurut anggota DPRD dari dapil Kabupaten Lombok Tengah itu, apa yang menimpa para pemilik dan pengelola hotel serta restoran tersebut, menjadi tugas seluruh pihak untuk dapat menciptakan rasa aman. Terlebih lagi di saat seperti ini, kehadiran pariwisata tidak lain untuk memberikan ruang dan kesempatan bagi kemajuan suatu daerah tidak hanya Provinsi NTB, namun juga Kabupaten Lombok Tengah.

Oleh karenanya, atas rentetan peristiwa tindakan kriminal yang menimpa para pemilik dan pengelola hotel serta restoran tersebut, bisa menjadi upaya kepolisian untuk dapat menindak tegas para pelaku, termasuk memberikan upaya penegakan hukum bisa lebih maksimal.

Senada dengan Burhanudin, anggota DPRD NTB lainnya Lalu Teguh Juangsa Putra juga sangat menyayangkan peristiwa tersebut. Bahkan, dirinya tidak habis pikir atas respon yang ditunjukkan Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah menyikapi persoalan yang menimpa para pemilik dan pengelola hotel di kawasan wisata pantai Kuta.

"Saya sendiri sangat menyayangkan pelayanan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah," ujarnya.

Hal yang sama juga dikatakan M Hadi Sulton meminta agar DPRD NTB untuk segera bersikap dan secepatnya untuk menggelar pertemuan dengan Bupati Lombok Tengah H Moh Suhaili FT, termasuk dengan jajaran Polda NTB.

KOMPAS.COM/I MADE ASDHIANA Pantai Mawun di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Sementara itu, anggota DPRD lain Ruslan Turmuzi, menyatakan apa yang terjadi di kawasan wisata pantai Kuta, merupakan kejahatan yang terstruktur, sistemik, dan masif. "Ini bisa terjadi karena sistem pengamatan dan pengawasan kita yang masih kurang. Tetapi tanggung jawab itu bukan menjadi milik Pemda, tetapi jajaran kepolisian," tegasnya.

Dalam pertemuan dengan anggota DPRD NTB, sejumlah pemilik dan pengelola hotel yang rata-rata warga negara asing (WNA) di kawasan wisata pantai Kuta, Kabupaten Lombok Tengah, mengaku dalam enam bulan terakhir disatroni kawanan perampok.

"Kejadian ini semakin meningkat dan sangat parah. Bahkan, cenderung brutal. Kami selama ini banyak menerima investor yang datang ke Lombok Tengah. Namun, dengan kondisi ini, tentunya kami sangat khawatir dengan kondisi keamanan kurang stabil," keluh General Manager Novotel Lombok, Greg Hoehn.

Diakui Greg, pihaknya pun merupakan salah satu korban aksi kawanan perampok tersebut, meskipun tidak mengambil barang novotel yang berada di dalam maupun hotel namun di luar hotel, tetap saja aksi itu sangat meresahkan pihak manajemen.

"Persoalan keamanan ini sangat penting untuk menjadi fokus perhatian, mengingat ada banyak orang yang menanamkan investasinya di Lombok Tengah," katanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com