Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nantikan 3 Atraksi Menarik dari Taman Safari Prigen

Kompas.com - 03/02/2016, 16:13 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Safari Prigen mengunggulkan tiga atraksi wisata pada tahun 2016 untuk menarik kunjungan wisatawan. Dua di antaranya adalah acara dengan konsep sport tourism atau pariwisata berbasis olahraga

"Kita unggulkan tiga yakni acara lari, bersepeda, dan pilihan menikmati makanan di Tiger Cave Restoran," kata Kepala Penjualan dan Pemasaran, Idham Rustian P, usai Media & Blogger Gathering di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).

Ia mengatakan olahraga tersebut memberikan kesempatan untuk wisatawan menikmati Taman Safari Prigen secara berbeda. Pasalnya, Idham mengatakan wisatawan dapat memasuki Zona Afrika di Taman Safari Prigen tanpa menggunakan mobil.

"Untuk lari sengaja kita buka bisa jalan. Biasanya harus pakai mobil. Tapi nanti ketika lari ada petugas yang dampingi," ungkapnya.

Sementara itu pilihan menyantap makanan di Tiger Cave Restoran, ia mengatakan wisatawan dapat merasakan dan melihat harimau putih sambil menyantap hidangan. Idham mengatakan harimau putih yang berasal dari India tersebut berada di sisi luar restoran.

"Menu makanan yang kita tawarkan dari Eropa dan juga Indonesia. Harganya mulai dari Rp 20.000-Rp 150.000," jelasnya.

Dengan aktivitas wisata tersebut, Idham berharap kunjungan wisatawan ke Taman Safari Prigen dapat meningkat pada tahun 2016.

Taman Safari Prigen berlokasi di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Adapun zona satwa di Taman Safari Prigen dibagi menjadi tiga yakni Amerika-Eropa, Asia, dan Afrika.

Selain melihat satwa, wisatawan juga dapat menikmati wahana seperti Roller Coaster, Bom-Bom Boat, Sepeda Layang, Safari Swinger, Puri Misteri, dan 23 wahana permainan lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com