Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute ke Umbul Tirtomulyo di Boyolali dari Jalan Utama Solo-Yogya

Kompas.com - 18/12/2023, 15:03 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Berkunjung ke umbul atau pemandian alami, bisa dilakukan saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.

Wisata umbul biasanya banyak ditemukan di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Namun, wisata umbul ternyata juga ada di Kabupaten Boyolali.

Salah satu wisata umbul yang ada di Kabupaten Boyolali adalah Umbul Tirtomulyo. Keunikan umbul ini adalah karena bentuk bangunannya yang menyerupai istana atau keraton.

Baca juga: Umbul Tirtomulyo di Boyolali, Bisa Renang di Kolam bagai Raja

Dengan begitu selain berenang, wisatawan juga bisa berfoto bagai seorang raja dengan latar belakang bangunan estetis.

Umbul Tirtomulyo di Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (7/12/2023).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Umbul Tirtomulyo di Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (7/12/2023).

Untuk menikmati kesegaran air dan keunikan Umbul Tirtomulyo, wisatawan hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 5.000 per orang.

Baca juga: Mandi bagai Raja di Umbul Tirtomulyo Boyolali, Ini Harga Tiket dan Jam Bukanya

Sementara itu, jam buka umbul ini adalah dari pagi sampai petang, tepatnya pukul 06.00 WIB sampai 17.30 WIB.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Rute ke Umbul Tirtomulyo

Adapun Umbul Tirtomulyo tepatnya berlokasi di Gombang, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Jika dari jalan utama Solo-Yogyakarta, wisatawan bisa memulai perjalanan dari sekitar Tugu Gapura Wayang yang berada di perbatasan Kabupaten Boyolali-Klaten.

Baca juga: 9 Wisata di Jalur Magelang-Boyolali, Air Terjun hingga Taman Bunga

Jika dari arah Kota Solo, maka ada perempatan lampu merah sebelum gapura. Sebaliknya jika dari Jogja, ada perempatan setelah gapura.

Belok ke arah barat di perempatan ini, tinggalkan jalan utama Solo-Jogja (kanan dari arah Solo dan kiri jika dari arah Yogyakarta).

Selanjutnya, cukup ikuti jalan utama sampai tiba di perempatan dengan patung kuda di sekitarnya.

Terus lurus di perempatan sampai mentok di pertigaan Kantor Kecamatan Sawit. Belok kanan dan Umbul Tirtomulyo berada di kanan jalan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

Travel Update
Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Travel Update
5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

Hotel Story
Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Travel Update
Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com